Rauhanda Riyantama
Pratama Arhan menjalani debut bersama Tokyo Verdy dalam lanjutan J2 League 2022 kontra Tochigi SC di Kanseki Stadium Tochigi, Rabu (6/7/2022). [Tokyo Verdy]

Bolatimes.com - Sukses Pratama Arhan debut di Tokyo Verdy ternyata tak dibarengi kemudahan dalam bermain. Media Jepang pun ramai-ramai mengkritik klub berjuluk Verdy yang salah menempatkan posisi sang pemain.

Debut Pratama Arhan untuk Tokyo Verdy terjadi pada Rabu (6/7/2022) dalam lanjutan J-League 2 2022, melawan Tochigi SC di Kanseki Stadium.

Dalam debut untuk Tokyo Verdy, Pratama Arhan dipercaya bermain sebagai starter dan diberi waktu menghabiskan 45 menit babak pertama.

Baca Juga:
Daftar Top Skor Piala AFF U-19 2022, Hokky Caraka Tak Tertandingi

Menariknya, Pratama Arhan tak di tempatnya sebagai bek kiri yang merupakan posisi aslinya. Ia justru bermain lebih menyerang, yakni jadi winger kanan.

Penampilan pertama Pratama Arhan untuk Tokyo Verdy itu juga mendapat sorotan dari media lokal, Nipponense yang justru mengkritik klub sang pemain.

Nipponense menilai jika permainan Arhan tidak maksimal karena jarang mendapat umpan dari rekan setimnya, meskipun sang pemain dipercaya untuk mengambil eksekusi bola mati.

Baca Juga:
Tak Bisa Ditawar, Ini Dua Syarat Agar Timnas Indonesia U-19 Lolos ke Semifinal Piala AFF U-19

Hanya dua umpan silang yang mampu diberikan Arhan, salah satunya bahkan disebut menjadi peluang emas Tokyo Verdy dalam mencetak gol.

Pratama Arhan menjalani debut bersama Tokyo Verdy dalam lanjutan J2 League 2022 kontra Tochigi SC di Kanseki Stadium Tochigi, Rabu (6/7/2022). [Tokyo Verdy]

"Pratama Arhan belum banyak terbukti di laga perdana ini karena tidak menjadi sasaran umpan rekan satu tim, ia juga jarang memiliki kesempatan untuk menahan bola," tulis Nipponense.

"Meski begitu, Arhan dipercaya menjadi penendang bola mati, tepatnya di situasi sepak pojok. Sebagai winger, Arhan juga melakukan dua kali umpan silang.''

Baca Juga:
Kiper Dikartu Merah, Pemain Vietnam U-19 Protes Wasit Piala AFF U-19 2022

"Salah satunya memberi peluang bagi tim yang bermarkas di Stadion Ajinomoto itu," imbuh mereka.

Sepak pojok Arhan pada menit ke-5 masih mampu ditepis dengan baik kiper tim lawan, setelah itu peluang yang ia kreasikan ada pada menit ke-38.

Umpan cantik dari sisi kiri pertahanan tim lawan, sebenarnya mengarah tepat ke rekan setimnya, Junki Koike meskipun sepakannya masih dapat diamankan kiper lawan.

Baca Juga:
Hasil Malaysia Masters 2022: Febby/Ribka Tumbang, Anthony Ginting Meluncur ke Perempat Final

Pratama Arhan pun tak lepas dari kritik, pemain muda asal Indonesia ini dinilai sangat sering melakukan kesalahan dalam penempatan posisi.

Namun hal ini masih layak dipahami, mengingat eks bek PSIS Semarang ini masih membutuhkan banyak waktu untuk berbaur dengan tim.

"Selain itu, mantan pemain PSIS Semarang kerap berada di posisi yang salah saat ingin menerima operan dari pemain Tokyo Verdy,'' tulis Nipponsense lagi.

"Jelas bahwa dia masih membutuhkan kesempatan untuk berbaur dengan gaya bermain tim dan tampak bisa dimengerti," imbuh mereka.

Kontributor: Eko Isdiyanto
Load More