Arif Budi Setyanto
Shayne Pattynama debut di laga Timnas Indonesia vs Argentina. (Instagram/@s.pattynama)

Bolatimes.com - Pemain timnas Indonesia, Shayne Pattynama dikabarkan bakal dilepas oleh Viking FK. Klub dari dua negara ini disebut akan menjadi destinasi favorit bek kiri berusia 24 tahun tersebut.

Shayne Pattynama diterpa rumor miring karena bakal dilepas oleh Viking FK. Kabar tersebut dibagikan oleh akun Twitter @OssResten.

"Viking menginginkan Anders Hiim sebagai pengganti Shayne Pattynama. Viking dapat memiliki persaingan dari Brann, Lillestrom, dan Rosenborg," cuit akun tersebut.

Baca Juga:
6 Stadion yang Mungkin Jadi Venue Piala Dunia U-17 2023 Selain SUGBK

Anders Hiim sendiri disebut sebagai salah satu pemain Norwegia yang potensial. Sehingga posisi Shayne di Viking FK terancam.

"Bek kiri berusia 20 tahun ini adalah salah satu pemain lokal yang paling menarik dan Viking ingin mengamankannya," imbuhnya.

Klub baru Shayne Pattynama pun menjadi teka-teki jika memang dilepas Viking FK. Disebut ada dua negara yang menjadi calon favorit pemain timnas Indonesia.

Baca Juga:
Ikut Andil Seleksi Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023, Ini Respons Dennis Wise

Bisa jadi Shayne bakal melanjutkan kariernya ke Liga Denmark. Jika tidak, pemain berusia 24 tahun ini bisa kembali ke Belanda.

"Sudah ada klub yang mendekati Pattynama bukan dari Liga Norwegia. Viking banyak menjual pemain ke Liga Denmark, tetapi karena Shayne dari Belanda, mungkin bisa jadi ada minat dari sana (Belanda),” laporan dari Instaram @futboll.indonesiaa.

Adapun Shayne sendiri juga pernah mengatakan bahwa ia berpeluang untuk berkarier di Liga Indonesia. Namun, hal itu tidak akan terjadi dalam waktu dekat.

Baca Juga:
Pimpin Seleksi Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023, Ini Reaksi Berkelas Bima Sakti

"Itu memang tampak bagus dan saya pasti terbuka untuk itu. Ketika saya lebih tua saya ingin menyelesaikan karier saya di Indonesia dengan bermain sepak bola di sana selama beberapa tahun.," kata Shayne Pattynama disadur dari Voetbalzone.

"Namun untuk saat ini, saya sangat yakin bahwa saya dapat memiliki karier yang hebat di Eropa. Di situlah fokus penuh saya," tukasnya.

Baca Juga:
Didampingi Dennis Wise, Bima Sakti Seleksi 132 Pemain untuk Timnas Indonesia U-17 Jelang Piala Dunia U-17 2023

Load More