Galih Priatmojo
Skuat Timnas Indonesia U-16 Merayakan Gol ke Gawang Kamboja (PSSI)

Bolatimes.com - Seusai menjuarai Piala AFF U-16, Timnas Indonesia U-16 segera dihadapkan dengan kompetisi yang levelnya lebih tinggi yakni Piala Asia U-16. Dalam gelaran yang dihelat di Malaysia itu, skuat Garuda Asia tergabung di Grup C bersama Iran, India dan Vietnam.

Guna meraih hasil maksimal lolos ke Piala Dunia U-17 di Peru, Timnas Indonesia U-16 pun sudah melakukan persiapan jauh-jauh hari. Setelah selesai melakoni AFF U-16, Pelatih Fakhri Husaini langsung membawa Bagus Kahfi dkk menjalani pemusatan latihan di Malaysia sejak akhir Agustus lalu.

Skuat Garuda Asia pun telah melakoni dua kali uji coba dengan menorehkan hasil positif. Di laga uji coba pertama Timnas Indonesia U-16 mampu menekuk Sime Darby FC U-17 dengan skor 4-0, kemudian di laga uji coba kedua mampu mengandaskan lawannya Felda FC U-17 dengan skor 5-0.

Baca Juga:
Jadwal Lengkap Matchday 2 UEFA Nations League: Prancis vs Belanda

Bagus Kahfi dkk dijadwalkan bakal melakoni laga perdana Piala Asia 2018 pada Jumat pekan depan menghadapi Iran.

Berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia U-16 di Piala Asia 2018

21 September
Iran vs Indonesia di Stadion Bukit Jalil

Baca Juga:
Hasil Lengkap UEFA Nations League, Spanyol Tekuk Inggris 2-1

24 September
Indonesia vs Vietnam di Stadion Bukit Jalil

27 September
India vs Indonesia di Stadion UM Arena

Baca Juga:
Nomor 10 Timnas Argentina Hanya untuk Lionel Messi Seorang!

Load More