Bolatimes.com - Berikut hasil UEFA Nations League semalam, Selasa (14/6/2022) dini hari WIB. Di antaranya Timnas Prancis kalah lawan Kroasia, sementara Denmark tundukkan Austria.
Timnas Prancis kembali mendapat hasil minor ketika memainkan matchday keempat Grup A1. Mereka dipermalukan tamunya, Kroasia dengan skor tipis 0-1 di Stade de France, Saint-Denis, Selasa (14/6/2022) dini hari WIB.
Kroasia berhasil membungkam juara dunia 2018 itu lewat gol semata wayang bintang Real Madrid, Luka Modric via titik putih pada menit kelima.
Baca Juga:
Kalahkan Peru Via Adu Penalti, Australia Lolos ke Piala Dunia 2022
Kroasia mendapat hadiah penalti setelah bek Liverpool Ibrahima Konate secara ceroboh melanggar Ante Budimir di kotak terlarang.
Luka Modric selaku eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Dia melepaskan tembakan datar ke sudut kiri gawang yang tak mampu dihentikan Mike Maignan.
Kekalahan ini membuat Prancis tidak pernah menang dalam empat matchday pertama UEFA Nations League 2022-2023 dan untuk sementara terbenam di dasar klasemen dengan koleksi dua poin.
Baca Juga:
Profil Yaqoob Said Abdul Baqi, Wasit yang Disebut Rugikan Timnas Indonesia
Sebelum pertandingan ini, Prancis tercatat kalah 1-2 dari Denmark, imbang 1-1 dengan Kroasia dan imbang 1-1 dengan Austria.
Di laga lain, Denmark sukses memperkokoh posisinya di puncak klasemen grup A1 UEFA Nations League 2022-2023 setelah mengalahkan Austria 2-0.
Denmark mencetak dua gol melalui Jonas Wind pada menit ke-21 serta Andreas Skov Olsen 16 menit berselang.
Baca Juga:
Penyebab Rohit Chand Absen Bela Nepal Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023
Kemenangan ini membuat Denmark memuncaki klasemen A1 dengan koleksi sembilan poin dari empat pertandingan, mengungguli Kroasia yang duduk di tempat kedua dengan tujuh poin, disusul Austria dan Prancis yang masing-masing mengoleksi empat dan dua poin.
Berikut hasil UEFA Nations League tadi malam, Selasa (14/6/2022) dini hari WIB.
Denmark vs Austria (2-0)
Prancis vs Kroasia (0-1)
Islandia vs Israel (2-2)
Baca Juga:
PSSI Klaim Shin Tae-yong Sejak Awal Difokuskan untuk Timnas Indonesia U-20
Berita Terkait
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Membedah Peta Kekuatan Timnas Inggris di Euro 2024, Potensi Lolos 16 Besar hingga Lawan yang Dihadapi
-
Jawaban Didier Deschamps saat Ditanya Ibu Negara Kenapa Tidak Panggil Junya Ito ke Timnas Prancis
-
Bojan Hodak Borong Jersey Persib untuk Tim Futsal di Kroasia
-
Intip Kegiatan Kiper Persib di Denmark: Banyak di Rumah, di Luar Dingin
-
Saddil Ramdani Sampaikan Perpisahan Pada Sabah FC, Pernah Dapat Tawaran Main di Austria
-
Kalah Dari Spanyol 4-0 Pada 2012, Presiden FIGC Gravina Sesumbar Tidak Ada Tim Yang Tidak Bisa Dikalahkan Italia
-
Terjebak di Group Neraka, Spanyol Bakal Keluarkan Seluruh Amunisi Sejak Laga Pertama Euro 2024
-
SENGIT! Ini Hasil Undian Euro 2024: Prancis dan Belanda akan Saling Sikut, Spanyol dan Italia Gabung Grup B
-
Jadwal Pertandingan Final Piala Dunia U-17 Indonesia: Prancis vs Jerman
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib