Bolatimes.com - Rekor positif Garuda Select jilid 5 belum lama ini diputuskan oleh Southampton. Skuad asuhan Des Walker tumbang kala menghadapi salah satu akademi top Liga Inggris.
Southampton menjadi lawan Garuda Select, Rabu (5/4/2023). Hasilnya akademi yang melahirkan bakat dunia seperti Gareth Bale itu menang dengan skor telak 3-0.
Padahal Garuda Select sendiri sebelumnya tampil impresif dengan rentetan lima kemenangan. Sayang melawan Southampton mereka tidak berdaya.
Baca Juga:
Cuma Disanksi Ringan FIFA, Indonesia Gantikan Peru Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17?
Menariknya di balik kekalahan ini, Des Walker mencoba formasi berbeda dari sebelumnya. Dalam pertandingan ini striker jangkung 185 cm, Muhammad Ragil tampil sebagai starter berduet dengan Raihan Utama.
Mereka menjadi starter bersama Lotra Widyanto, Rafly Selang, Hanif Ramadan, Rassoul Camara, Jose Mendy, Diego Ronco, Ferre Murari, Rizdjar Nurviat dan Matteo Piombino.
Selain itu, dalam kekalahan ini nama Nabil Asyura juga absen. Ia tidak masuk dalam skuad ketika Garuda Select bertanding melawan Southampton.
Baca Juga:
Disanksi FIFA, PSSI Kehilangan Dana Santunan Ratusan Miliar
Absennya pemain timnas Indonesia U-16 tentu menjadi pukulan telak karena ia salah satu mesin gol yang dimiliki Garuda Select.
Selain itu, ada juga satu nama yang absen yaitu Cristian Mazzara. Sama seperti Nabil, pemain asal Italia itu tidak masuk ke dalam skuad.
Di sisi lain, Des Walker mengungkapkan kekalahan anak asuhnya bukan karena sang striker 185. Namun, timnya tampil di bawah performa.
Baca Juga:
Indonesia Dapat Sanksi Pembekuan Dana FIFA Forward, Apa Itu?
"Sedikit mengecewakan karena saya merasa kita tidak tampil dengan standar normal kita," ujarnya dikutip dari unggahan @programgarudaselect5.
"Kita berikan mereka tugas dan tanggung jawab dan saya merasa mereka tidak melakukannya atau mereka tidak memahaminya atau tak menjalankannya. Jadi kita harus mencoba mengubah keadaan," imbuhnya.
Eks Sampdoria dan Nottingham Forest itu menekankan setiap pemain bola tentu mengincar kemenangan di setiap pertandingan. Sayangnya, terkadang tak sesuai harapan.
Baca Juga:
Pernyataan Lengkap FIFA soal Sanksi Administrasi untuk PSSI
"Kita ingin menunjukkan diri kita dan menampilkan apa yang telah kita pelajari selama kita berada di sini dan sampai saat ini mereka melakukannya dengan bagus."
"Saya rasa mereka sedikit mengecewakan diri mereka sendiri. Saya tidak yakin. Mereka tidak terlihat percaya diri dan mengimplementasikan apa yang telah mereka pelajari. Semoga bisa kita perbaiki dan memulainya lagi," tukasnya.
Berita Terkait
-
3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Paling Jadi Sorotan di Piala AFF U-23, Ada Muhammad Ragil
-
3 Fakta Muhammad Ragil, Striker Timnas Indonesia U-23 yang Disorot saat Lawan Malaysia dan Timor Leste
-
Punya Pengalaman di Eropa, Striker Muda 185 Cm Siap Rebut Posisi Utama di Timnas Indonesia U-23
-
Lagil Gacor di Klub, Berikut Statistik Apik 5 Pemain Baru Timnas Indonesia U-23 Proyeksi Piala AFF U-23 2023
-
5 Wajah Baru yang Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23, Ada Eks Striker Garuda Select
-
Moncer, Jebolan Garuda Select Resmi Dapat Kontrak Profesional dari Klub Italia
-
Belum Pernah Bela Garuda, 5 Pemain Muda Liga 1 yang Bisa Dipanggil STY ke Timnas Indonesia U-23
-
Amunisi Lini Depan, 3 Alasan Muhammad Ragil Gemilang Bersama Timnas Indonesia U-23
-
Meski Punya Saingan Berat, Bek Jebolan Garuda Select Pede Masuk Skuad Utama Timnas Indonesia U-17
-
Striker Jebolan Garuda Select Dipanggil ke Timnas Indonesia U-23, Jadi Andalan STY di Piala AFF U-23 2023?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024