Irwan Febri Rialdi
Obi Mikel.

Bolatimes.com - Keberanian John Obi Mikel untuk menyampaikan pendapat pribadinya tentang virus corona berakhir kurang manis. Gara-gara pendapatnya itu, ia langsung dipecat oleh klubnya, Trabzonspor.

Obi Mikel memberikan kritik terhadap Liga Turki yang terus berjalan di tengah virus corona yang mengancam berbagai negara. Ia berharap liga tersebut bisa berhenti sejenak seperti kompetisi-kompetisi top Eropa.

Sebab, bagi mantan pemain Chelsea ini, bermain di tengah wabah virus corona sangatlah tidak nyaman. Ia menegaskan bahwa keselamatan jauh lebih penting dari sepak bola untuk saat ini.

Baca Juga:
Permohonan Yu Hyun Koo untuk Kalteng Putra: Tolong Gaji Dibayar

"Ada lebih banyak hal dalam hidup daripada sepak bola. Saya merasa tidak nyaman dan tidak ingin bermain sepak bola dalam situasi ini," kata Obi Mikel di Instagram pribadinya.

"Setiap orang harus berada di rumah bersama keluarga dan orang-orang terkasihnya di saat kritis ini. Musim harus dibatalkan karena dunia menghadapi masa yang penuh gejolak," imbuhnya.

Curhatan Obi Mikel ini pun mendapat dukungan oleh Radamel Falcao yang bermain untuk klub Turki lainnya, Galatasaray. Ia sependapat bahwa hidup lebih penting daripada sepak bola.

Baca Juga:
UEFA Berharap Kompetisi di Eropa Selesai pada 30 Juni

"Anda benar, John. Hidup lebih penting daripada sepak bola," sahut Falcao.

Namun, pendapat Obi Mikel ini membuat Trabzonspor tidak senang. Dilansir dari AD, klub yang saat ini memimpin klasemen Liga Tukri ini kemudian memutuskan untuk memutus kontrak sang pemain.

Bahkan Trabzonspor dikabarkan tidak memberikan kompensasi apapun. Padahal, Obi Mikel sejatinya masih memiliki kontrak bersama tim itu hingga Juni 2021.

Baca Juga:
Bantu Senegal Perangi Corona, Sadio Mane Sumbang Rp 747,8 Juta

Load More