Bolatimes.com - Barcelona sukses mempecundangi Real Madrid pada laga pekan ke-26 Liga Spanyol di Camp Nou, Senin (20/3/2023) dini hari WIB. Laga yang bertajuk El Clasico itu dimenangkan Blaugrana dengan skor 2-1.
Real Madrid sejatinya unggul lebih dulu dalam pertandingan ini. Gol bunuh diri Ronald Araujo pada menit ke-9 membawa Los Blancos unggul 1-0. Namun, Barcelona mampu menyamakan kedudukan di akhir babak pertama melalui Sergi Roberto.
Roberto berada di waktu dan tempat yang tepat untuk menjangkau bola rebound di kotak penalti. Dia dengan tenang memasukkan bola ke sisi kanan gawang.
Baca Juga:
Hasil Liga Italia Semalam: Napoli Hajar Torino, Juventus Pecungani Inter Milan
Di babak kedua, pertarungan makin berjalan sengit. Robert Lewandowski sempat memberikan Barcelona peluang besar pada menit ke-76.
Striker Timnas Polandia itu melepaskan sebuah tembakan satu sentuhan dari jarak menengah setelah menerima umpan apik. Namun, tembakkannya kurang akuarasi dan cuma melebar tipis di sisi kiri gawang.
Hanya empat menit berselang, giliran Real Madrid yang menebar ancaman. Marco Asensio berhasil mencatatkan namanya di papan skor sebelum wasit menganulir gol tersebut usai berkonsultasi dengan video assistant referee (VAR).
Baca Juga:
Hasil Liga Inggris Semalam: Hajar Crystal Palace 1-4, Arsenal Kian Kokoh di Puncak Klasemen
Asensio menerima sebuah operan apik di dalam kotak penalti, dan melepaskan tembakan rendah yang masuk ke sudut kanan bawah gawang.
Namun, wasit Ricardo de Burgos Bengoetxea menyatakan gol tersebut offside setelah berkonsultasi dengan VAR.
Di saat laga sepertinya bakal berakhir imbang, Barcelona secara luar biasa mampu mencetak gol kedua untuk unggul 2-1 melalui Franck Kessie.
Alejandro Balde mengumpan pada Franck Kessie yang kemudian memasukkan bola ke gawang kosong pada menit 90+2. Barcelona pun menang 2-1.
Hasil ini sangat berarti untuk Blaugrana yang tengah berjuang untuk merengkuh trofi juara Liga Spanyol 2022-2023.
Tim asuhan Xavi Hernandez kini kian kokoh menduduki puncak klasemen dengan koleksi 68 poin dari 26 pertandingan, unggul 12 poin dari Real Madrid di tempat kedua.
Baca Juga:
Gandeng Raysportindo, Ortuseight Sportday Hadir Menyapa Kota Yogyakarta
Di laga selanjutnya, Barcelona akan bertandang ke markas Elche pada 1 April 2023, sementara Real Madrid mengemban misi bangkit dengan menjamu Real Valladolid pada 2 April mendatang.
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Euro 2024: Courtois Memastikan Dirinya Absen, Ini 4 Kiper Timnas Belgia bakal Bersaing
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Karim Benzema Dikabarkan Ingin Meninggalkan Liga Arab Saudi dan Kembali ke Eropa
-
Simeone Ketagihan Permalukan Real Madrid, Los Blancos Punya Catatan Apik Jelang Bentrok Lawan Atletico
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib