Galih Priatmojo | Andiarsa Nata
Gareth Bale saat merayakan golnya ke gawang Kashima Antlers pada 19 Desember 2018 (Giuseppe Cacace/AFP)

Bolatimes.com - Penyerang Real Madrid, Gareth Bale berhasil menyejajarkan namanya dengan Cristiano Ronaldo setelah membungkam Kashima Antlers di laga semifinal Piala Dunia Antarklub.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Sheikh Zayed Sports City, Abu Dhabi, Rabu (19/12/2018), Real Madrid berhasil menang telak 3-1 dari klub asal Jepang tersebut.

Adapun pahlawan kemenangan pada laga itu adalah Gareth Bale. Seluruh gol yang dicetak Real Madrid pada laga tersebut diborong oleh Bale pada menit 44, 53, dan 55. Sementara satu gol balasan dari Kashima Antlers dicetak oleh Shoma Doi pada menit 78.

Baca Juga:
Jose Mourinho: Manchester United Itu Masa Lalu

Penampilan gemilang Gareth Bale dengan torehan 3 golnya itu pun membawa penyerang asal Wales tersebut menciptakan sejarah di ajang Piala Dunia Antarklub.

Berdasarkan laporan Opta, torehan hat-trick itu membuat Gareth Bale menjadi pemain ketiga dalam sejarah Piala Dunia Antarklub yang mencetak hat-trick setelah Cristiano Ronaldo dan Luis Suarez.

Gareth Bale saat merayakan golnya ke gawang Kashima Antlers pada 19 Desember 2018 (Giuseppe Cacace/AFP)

Seperti diketahui, Ronaldo juga mencetak hat-trick saat Real Madrid berhadapan dengan Kashima Antlers. Pada saat itu Ronaldo membuat torehan tersebut di laga final Piala Dunia Antarklub pada 17 Desember 2015.

Baca Juga:
Nova Arianto Yakin Tak Ada Match Fixing di Final Piala AFF 2010

Sementara Luis Suarez, ia mencetak hat-trick saat Barcelona berhadapan dengan Guangzhou Evergrande dalam laga semifinal Piala Dunia Antarklub pada 17 Desember 2018.

Penampilan Gareth Bale itu juga mendapat pujian dari sang juru taktik, Santiago Solari. Ia mengatakan laga tersebut seakan menjadi penggung milik penyerang berusia 29 tahun tersebut.

''Bale menghabisi semuanya, sorotan, gol, panggung, penampilannya memukau, dan menunjukkan siapa dia dan apa yang bisa dia lakukan,'' puji Santiago Solari dikutip dari laman resmi klub.

Baca Juga:
Kapolri Tito Karnavian Bentuk Satgas Khusus untuk Berantas Mafia

''Kami sangat senang untuknya dan sekarang dia harus istirahat. Semoga Bale bisa melakukannya lagi di pertandingan berikutnya,'' lanjut Solari.

Load More