Stephanus Aranditio
Paulo Dybala dan Cristiano Ronaldo saat melawan Chievo pada 18 Agustus 2018 (Alberto Pizzoli/AFP)

Bolatimes.com - Mega bintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo meninggalkan Real Madrid untuk bergabung dengan raksasa Italia, Juventus pada bursa transfer musim panas kemarin.

Keputusan Ronaldo dinilai rekan barunya, Paulo Dybala adalah sebuah keputusan yang tepat karena ia bergabung dengan tim terbaik di Eropa, Juventus.

Dybala mengatakan kemenangan Real Madrid di partai final Liga Champions 2016/2017 tak serta merta membuat El Real menjadi tim terbaik di Eropa.

Baca Juga:
Hasil Liga 1: Arema FC Tundukkan Persebaya di Derby Jatim

''Saya tidak berpikir ada skuad yang lebih kuat dari Juventus musim lalu. Real Madrid memenangkan (Liga Champions], tetapi mereka tidak membuktikan diri mereka lebih kuat dari kami. Jika kami berhasil melewati babak itu (melawan Madrid), segalanya akan berubah,'' kata Dybala dilansir bolatimes.com dari La Gazzetta dello Sport.

Pemain Juventus Paulo Dybala dan Cristiano Ronaldo merayakan gol ke gawang tim Juventus muda (Juventus FC)

Bersama Ronaldo, Dybala yakin Juventus tidak akan gagal di Liga Champions seperti dua final sebelumnya pada 2014/2015 dan 2016/2017.

"Dalam pandangan saya, kami akan memenangkan Liga Champions dan semua orang akan mengatakan kami adalah tim terbaik. Tidak ada tim yang lebih kuat dari kami,'' tegas Dybala.

Baca Juga:
4 Pemain Terbaik Liga Primer Inggris Saat Ini Versi Eden Hazard

Kini Juventus baru saja memenangkan dua laga awal Liga Champions, Dybala sudah mencetak hattrick namun Ronaldo harus dikartu merah pada 30 menit awal laga pertama.

Load More