Galih Priatmojo
Andry Lunin/Instagram

Bolatimes.com - Kiper Timnas Ukraina U-21 Andriy Lunin dipastikan akan bergabung dengan Real Madrid musim panas ini.

Dilansir dari Marca, penjaga gawang yang kini berseragam Zorya Luhansk telah menjalin kesepakatan dan akan pindah ke Santiago Bernabeu dengan mahar sebesar 14 juta Euro atau sekitar Rp226 Miliar.

Pemain yang kini masih menginjak usia 19 tahun tersebut telah menorehkan 20 clean sheets dalam 51 pertandingan selama dua musim dengan Zorya Luhansk.

Baca Juga:
Prediksi Portugal vs Maroko di Laga Grup B PIala Dunia 2018

Dengan postur setinggi 1,91 meter, Lunin adalah salah satu pemain muda paling tinggi di Eropa.

Ia akan bergabung dengan tim di bawah besutan Julen Lopetegui untuk mengikuti pra-musim Real Madrid sebelum nanti diputuskan soal statusnya di skuat Los Blancos.

Baca Juga:
Parah! Wartawati Ini Dilecehkan Saat Siaran Piala Dunia 2018

Sementara itu, meski telah mendapatkan tanda tangan Lunin, Real Madrid masih mengincar satu lagi posisi kiper. Petinggi El Real dikabarkan naksir dengan penampilan kiper AS Roma Alisson.

Peluang itupun kini makin terbuka setelah pesaingnya Liverpool tampaknya telah memberi sinyal mundur teratur untuk mendapatkan jasa kiper Timnas Brasil tersebut.

Dikutip dari Liverpolecho, harga yang diminta AS Roma menjadi alasan Liverpool mengurungkan niatnya menggaet Alisson. Disebut bahwa harga yang dipatok melebihi biaya rekor dunia untuk seorang penjaga gawang.

Baca Juga:
Selebrasi Berdoa, Chicharito Disebut Pengagum Muhammad

Dengan mundurnya Liverpool situasi ini tentu saja cukup menguntungkan bagi Real Madrid yang kepincut dengan Alisson.

Bagaimana kelanjutannya, tetap tunggu ya.

Baca Juga:
Selebrasi Pegang Dagu Ronaldo Ternyata Ditujukan Untuk Ini

Load More