Galih Priatmojo | Irwan Febri Rialdi
Robert Lewandowski (sumber: twitter/@Lewy_Official).

Bolatimes.com - Penyerang Bayern Munchen, Robert Lewandowski memiliki kenangan manis kala bersua Real Madrid di Liga Champions. Striker asal Polandia itu sempat menjadi mimpi buruk bagi Los Blancos dengan menyarangkan empat gol.

Kenangan itu tercipta pada 24 April 2013. Kala itu Lewandowski yang masih berseragam Borussia Dortmund berhasil ikut membawa kemenangan atas Real Madrid dengan skor telak 4-1 di Signal Iduna Park, Kamis (25/4/2013) dinihari WIB.

Ia yang saat itu masih berusia 24 tahun tampil trengginas dengan langsung mencetak gol saat laga baru berjalan tujuh menit. Memanfaatkan umpan silang dari Mario Gotze, ia berhasil mengonversi menjadi gol usai memenangi duel kontra Pepe.

Baca Juga:
Prediksi Bayern Munchen Vs Real Madrid, Ujian Rekor Jupp Heynkes

Namun, keunggulan 1-0 Dortmund tak bertahan hingga turun minum. Mega bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-43.

Memanfaatkan bola yang lepas dari penguasaan Mats Hummels, Gonzalo Higuain menggiring bola di sektor kiri pertahanan Dortmund dan mengakhiri pergerakannya dengan melepaskan umpan silang, yang disepak Ronaldo masuk ke tengah gawang Roman Weidenfeller.

Pada babak kedua, keganasan Lewandowksi dimulai kembali. Ia kembali membawa Dortmund unggul saat waktu baru berjalan lima menit.

Baca Juga:
Apakah Salah Layak Menjadi Pemain Terbaik Dunia?

Setelah menguasai umpan Marcel Schmelzer di kotak penalti lawan, Lewandowski sempat mengecoh Pepe sebelum membalikkan badan ke arah gawang dan melepaskan tembakan akurat ke sudut kiri atas gawang yang tak bisa dibendung kiper Madrid, Diego Lopez.

Pada menit ke-55, Lewandowski mencetak gol ketiga ke gawang Madrid. Tendangan kerasnya di dalam kotak penalti tak mampu diredam Diego Lopez.

Petaka Los Blancos benar-benar hadir pada menit ke-66. Dortmund mendapat gol keempat, lagi-lagi dari Lewandowski. Gol kali ini tercipta melalui titik putih. Dortmund mendapat hasidah penalti lantaran Xabi Alonso dinilai melanggar Reus di kotak terlarang.

Baca Juga:
Roberto Firmino Kini Sejajar dengan Ricardo Kaka dan Neymar

Real Madrid kali ini akan kembali menghadapi Lewandowksi yang telah berseragam Bayern Munchen. Kedua tim tersebut bakal beradu pada leg pertama semifinal Liga Champions di Allianz Arena, Munchen, Rabu (25/4/2018) waktu setempat.

Akahkah mantan pemain Legia Warsawa itu kembali mengulang kisah sukses lima tahun silam?

Baca Juga:
Jupp Heynckes Ungkap Kekecewaan James Rodriguez Terhadap Madrid

 

Bolatimes.com/Irwan Febri Rialdi

Load More