Bolatimes.com - Pemain Timnas Panama U-17, Martin Krug, mengaku belum pernah bermain di stadion yang megah dan kapasitasnya sebesar Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.
"Kami pernah bermain saat Premundial di Guatemala dan banyak orang yang datang, tapi saya yakin suasana dan lingkungannya pasti akan berbeda di sini," ucap salah seorang pemain Panama U-17 Martin Krug saat ditemui wartawan di sela latihan di lapangan area Stadion GBT Surabaya, Selasa (7/11/2023).
Oleh karena itu, pemain yang memiliki nama lengkap Martin Wilhelm Krug tersebut berharap pertandingan melawan Maroko di laga pembuka Grup A Piala Dunia U-17 bisa berjalan baik karena timnya sudah melakukan persiapan yang matang.
"Maroko tim yang bagus, tapi kami sangat siap untuk menghadapi mereka. Kami saat ini sedang bersemangat dan memiliki energi yang banyak," kata pemain asal akademi Amerika Serikat Silicon Valley Eagles itu.
Martin menjelaskan, dirinya beserta tim sudah berlatih setiap hari dan selalu ada peningkatan kualitas.
"Kami menjadi lebih baik setiap hari dan saya pikir kami sudah siap dengan sangat baik untuk pertandingan pertama kami," tuturnya seperti dimuat ANTARA.
"Kami melakukan segalanya dengan baik untuk mempersiapkan tim kami sebaik mungkin," tambahnya.
Sependapat dengan Martin, pemain timnas Panama U-17 Eric Moreno menambahkan bahwa dirinya hanya pernah bermain di depan 20.000 penonton saat menjalani laga Premundial di Guatemala.
"Di Premundial itu pertandingan pertama saya, tapi saya yakin di sini berbeda, pasti akan lebih banyak tekanan, tapi saya siap untuk pertandingan besok," ujarnya.
Selain itu, dirinya juga bersemangat untuk mendengarkan lagu kebangsaan Panama saat Piala Dunia U-17 di Indonesia.
"Saya sangat menantikan momen untuk mendengarkan lagu kebangsaan saya di Piala Dunia. Saya sangat menantikan momen itu," ucapnya.
Selain itu, selama di Surabaya pemain asal klub liga tertinggi di Panama Club Deportivo Universitario itu mengaku merasa berada di rumah sendiri.
"Di sini seperti di rumah sendiri. Kami merasa sangat diterima sejak kami tiba di sini dan untuk saat ini suasananya sangat menyenangkan," ujar pemain kelahiran 28 Maret 2006 tersebut.
Berita Terkait
-
Bima Sakti Dinilai Cerdik karena Bikin Taktik Beda saat Timnas Indonesia U17 Hadapi Panama
-
Tahan Panama, Mental Pemain Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 Disorot Pengamat
-
Main Imbang Lawan Indonesia, Pelatih Panama: Rasanya Seperti Neraka!
-
Indonesia vs Panama: Pesan Jelang Laga dan Motivasi di Ruang Ganti
-
Link Live Streaming Piala Dunia U-17 Indonesia vs Panama
-
Piala Dunia U-17, Indra Sjafri Sebut Amar Brkic Siap Dimainkan Kontra Panama: kami Bisa Menang, Saya Yakin
-
Jelang Lawan Panama, Erick Thohir Minta Radja Nainggolan Berikan Motivasi kepada Pemain U-17, Begini Pesannya
-
Sempat Ngamuk karena Nilai Stadion Gelora Bung Tomo Tak Layak, Pelatih Timnas Panama Akhirnya Telan Ludah Sendiri
-
Piala Dunia U-17: Panama Umumkan Daftar Pemain untuk Lawan Indonesia, 4 Pemain Abroad
-
Tampil di Piala Dunia 2018, Berikut 8 Negara yang Absen di Edisi 2022
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024