Bolatimes.com - Timnas Timor Leste U-19 membuat kejutan dengan mengalahkan Singapura ddengan skor 1-0 dalam pertandingan Grup B Piala AFF U-19 2022 yang berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (5/7/2022).
Gol semata wayang dalam laga ini tercipta dari kaki penyerang Timor Leste Mario Donasio Quintao pada menit ke-59.
Kemenangan ini membawa Timor Leste ke peringkat empat klasemen Grup B dengan tiga poin di atas juru kunci Singapura yang nol poin.
Baca Juga:
Jadwal Piala AFF U-19 2022 Hari Ini: Ada 3 Pertandingan, Termasuk Timnas Indonesia U-19 vs Thailand
Pada 15 menit awal babak pertama, Timor Leste mengambil inisiatif menyerang, namun tidak membahayakan gawang Singapura.
Timor Leste mencetak gol pada menit 25 dari sontekan Alexandro Luis Antonio, namun penyerang ini sudah lebih dulu dalam posisi offside.
Singapura beberapa kali mengancam gawang Timor Leste, namun penjaga gawang Filonito Nogueira sigap mengamankan gawannya.
Baca Juga:
Pantang Anggap Remeh, Federasi Thailand Ungkap 3 Kelebihan Timnas Indonesia U-19
Babak pertama pun berakhir imbang tanpa gol.
Pada menit-menit awal babak kedua, Timor Leste kembali menekan lini pertahanan Singapura.
Mereka akhirnya mencetak gol pada menit ke-59 yang berawal dari bola muntah di kotak penalti Singapura yang disambar oleh penyerang Mario Donasio Quintao untuk diubah menjadi gol yang mengubah kedudukan menjadi 1-0.
Baca Juga:
4 Pemain Timnas Indonesia U-19 Era Shin Tae-yong yang Pulang ke Tanah Air
Unggul satu gol, Timor Leste tetap rajin menekan Singapura dan penyerang Anizo Correia hampir mencetak gol ketika sundulannya melambung di atas mistar gawang Firman Nabil.
Correia kembali mengancam gawang Singapura ketika mendapat kesempatan melepaskan tendangan dari luar kotak, namun bola melayang tipis di atas mistar gawang.
Dalam sisa waktu babak kedua, Timor Leste tetap menekan Singapura, tetap kedudukan tetap 1-0 sampai peluit panjang dibunyikan.
Baca Juga:
Hasil Malaysia Masters 2022: Kalahkan Goh/Izzuddin, Fajar/Rian Lolos ke Babak 16 Besar
Selanjutnya Timor Leste kembali bertanding Sabtu pekan ini menghadapi Malaysia, sedangkan Singapura langsung menghadapi Malaysia Kamis pekan ini.
Singapura belum meraih satu poin pun di Piala AFF U-19 2022 lantaran sebelumnya mereka juga kalah dari Kamboja. Ngenes betul, Singapura. Tidak segarang tim seniornya.
[Antara]
Berita Terkait
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Kualifikasi Piala Asia U-23: Daftar 10 Tim yang Resmi Gagal Lolos, Ada China Taipei dan Dua Wakil ASEAN
-
CEK FAKTA: Malaysia dan Singapura Keluar dari AFF sebagai Bentuk Solidaritas ke Indonesia
-
Gali Freitas Tunjukkan Kelasnya, Jadi Pahlawan Kemenangan PSIS atas Bali United
-
Dipanggil Timnas Singapura, Gelandang Persebaya Surabaya Umbar Janji
-
Timor Leste Panggil Gali Freitas untuk Hadapi Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
-
4 Liga di ASEAN Punya Wakil di Fase Grup Liga Champions Asia 2023/2024, Indonesia Kapan?
-
Terbukti Berkualitas, 4 Pemain Asing Liga 1 Dipanggil Timnas Negara ASEAN di FIFA Matchday September
-
Gagal ke Semifinal Piala AFF U-23 2023, Pelatih Timor Leste Legawa
-
Skema Hasil Akhir Malaysia vs Timor Leste yang Bisa Gagalkan Timnas U-23 ke Semifinal Piala AFF U-23 2023
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024