Bolatimes.com - David De Gea menyampaikan salam perpisahan kepada klub Machester United yang telah membesarkan namanya.
Setelah 12 tahun mengabdi, De Gea memutuskan hengkang dari The Red Devils usai tak mencapai kesepakatan untuk perpanjang kontrak.
Salah perpisahan disampaikan De Gea melalui laman resmi pribadinya, Sabtu (8/7/2023) malam.
Baca Juga:
Gacor! Rafael Struick Cetak Gol, ADO Den Haag Bantai SV VELO Wateringen 4-0
"Saya hanya ingin mengirim pesan perpisahan ini kepada semua pendukung Manchester United. Saya hanya ingin menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan atas cinta yang tak tergoyahkan selama 12 tahun terakhir," tulis David De Gea mengutip laman sosial medianya.
Kiper terbaik Liga Inggris atau Premier League musim 2022/2023 itu merupakan pemain terakhir yang memutuskan hengkang dari era pelatih legendaris Manchester United Sir Alex Ferguson.
"Kami telah mencapai banyak hal sejak Sir Alex Ferguson membawaku ke klub ini. Saya sangat bangga setiap mengenakan kaus ini untuk memimpin tim, merepresentasikan klub, klub terbesar di dunia hanya kehormatan bagi beberapa pemain sepak bola yang beruntung," tulis De Gea.
David De Gea diboyong Sir Alex Ferguson dari Atletico Madrid pada musim 2011/2012 dan telah mempersembahkan sejumlah gelar untuk The Red Devils di antaranya, satu trofi Europa League, satu trofi Liga Inggris, satu gelar FA Cup, dua trofi Piala Liga Inggris, dan satu trofi Community Shield.
Baca Juga:
Klasemen Terbaru BRI Liga 1 2023-2024: Dewa United di Puncak usai Pecundangi PSM Makassar
Saat ini Manchester United telah mencapai kesepakatan dengan kiper Inter Milan Andre Onana. Onana diproyeksikan oleh pelatih Manchester United Erik Ten Hag untuk menggantikan posisi David De Gea di bawah mistar gawang.
Ten Hag memang mencoba menggusur De Gea dari kiper nomor satu Manchester United usai pemain berkebangsaan Spanyol itu dinilai tidak dapat mendistribusikan bola dengan baik.
Mantan pelatih Ajax Amsterdam itu menginginkan kiper yang mampu mendistribusikan bola sesuai dengan taktiknya. Onana bisa mengambil peran kunci pasalnya ia pernah memperkuat Ajax Amsterdam di bawah asuhan Ten Hag.
Baca Juga:
Hasil BRI Liga 1: Bali United Dihajar Borneo FC, Persita Tangerang Bungkam PSIS Semarang
De Gea gagal mengesankan pelatih berkebangsaan Belanda itu dari segi distribusi bola selama musim ini, meski telah dinobatkan sebagai kiper terbaik Liga Inggris 2022/2023 karena telah mencatatkan nirbobol terendah dengan catatan 17 laga tanpa kebobolan.
(Antara)
Baca Juga:
Jadwal Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023, Tantang Malaysia di Laga Perdana
Berita Terkait
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
-
Kevin Ray Mendoza Sabet Penghargaan, Lini Depan Persib dan Manchester United Kena Sindir
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib