Bolatimes.com - Jadwal Liga Champions malam ini, Selasa hingga Rabu (5/10/2022) dini hari WIB yang akan memainkan matchday ketiga fase grup. Ada sejumlah laga seru, antara lain Bayern Munich vs Viktoria Plzen hingga Inter Milan vs Barcelona.
Duel Bayern Munich vs Viktoria Plzen akan membuka rangkaian matchday pekan ketiga fase grup Champions League malam ini. Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Allianz, Munich pada Selasa (4/10/2022) pukul 23.45 WIB.
Bayern Munich saat ini menduduki puncak klasemen Grup C Champions League 2022-2023. Mereka mengoleksi enam poin hasil dari menyapu bersih kemenangan di dua laga perdana.
Baca Juga:
Javier Roca Kritik Pedas Tindakan Aparat yang Timbulkan Korban Jiwa: Mereka Melampaui Batas
Die Roten sebelumnya menghancurkan Barcelona dan Inter Milan pada dua matchday pertamanya. Kini, mereka akan menjamu Viktoria Plzen yang saat ini masih terbenam di dasar klasemen setelah selalu kalah di dua laga pertamanya.
Di laga lain Grup C, dua tim raksasa Inter Milan dan Barcelona akan saling berjumpa. Laga ini akan berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Rabu (5/10/2022) pukul 02.00 WIB.
Pertandingan tersebut akan menjadi pertemuan ke-11 Inter Milan dengan Barcelona di kompetisi Eropa. Dari 10 pertemuan, Barcelona mendominasi dengan enam kemenangan dan satu kali kalah. Sementara tiga lainnya berakhir imbang.
Baca Juga:
Reaksi Heran Pelatih Guam saat Timnya Jadi Lumbung Gol Timnas Indonesia U-16 Disorot
Di lima pertemuan terakhir kedua tim di ajang Liga Champions, Barcelona membukukan empat kemenangan dan satu hasil imbang.
Laga ini jelas jadi tantangan berat bagi Inter Milan. Selain rekor buruk saat jumpa Barcelona, pasukan Simone Inzaghi juga tengah tampil inkonsisten di Liga Italia.
Dalam dua laga terakhir di kancah domestik, Inter Milan selalu kalah. Usai dibungkam Udinese 1-3, Nerazzurri dipermalukan AS Roma dengan skor 1-2.
Tak hanya itu, perjuangan Inter Milan untuk membendung Barcelona di laga nanti akan semakin berat merujuk kabar dua striker andalan mereka, Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku diragukan tampil.
Terlepas dari performa kedua tim di kancah domestik, Inter dan Bayern sama-sama baru mengantongi tiga poin dari dua pertandingan Grup C.
Keduanya sama-sama menelan satu kekalahan dari lawan yang sama, yaitu Bayern Munich.
Berikut jadwal Liga Champions malam ini, Selasa hingga Rabu (5/10/2022) dini hari WIB.
23.45 Bayern Munich vs Viktoria Plzen (SCTV & Vidio)
23.45 Marseille vs Sporting CP (Vidio)
02.00 Liverpool vs Rangers (Vidio)
02.00 Ajax vs Napoli (Vidio)
02.00 Porto vs Leverkusen (Vidio)
02.00 Club Brugge vs Atletico Madrid (Vidio)
02.00 Inter Milan vs Barcelona (SCTV & Vidio)
02.00 Frankfurt vs Tottenham (Vidio)
Berita Terkait
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib