Bolatimes.com - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti dibuat lega setelah anak asuhnya menyingkiarkan Chelsea dan Liga Champions. Real Madrid menang degan agregat 5-4 setelah melakoni laga pamungkas di Bernebeu, Rabu (13/4/2022) dini hari.
Ancelotti mengakui pertandingan lawan Chelsea bukan hal mudah. Kemenangan dengan agregat 5-4 yang mereka capai ini terjadi lima pekan setelah Real Madrid bangkit dari ketinggalan dua gol dalam pertandingan melawan Paris St Germain (PSG) di babak 16 besar.
Pada pertandingan semalam, Chelsea unggul lebih dahulu hingga membuat Real Madrid ketinggalan dua gol. Tapi kemudian, anak asuhnya berhasil membalikkan keadaan.
Baca Juga:
Chelsea Disingkirkan Real Madrid, Thomas Tuchel: Kami Hanya Kurang Beruntung
"Semakin menderita, semakin bahagia saya,” kata Ancelotti dalam konferensi pers seperti dikutip Reuters.
"Namun banyak penderitaan dalam laga ini. Kami tertinggal 0-2 (melawan Chelsea) tapi saya yakin kami tak pantas mengalaminya karena tim bermain bagus sekali. Kami tak terburu-buru mencetak gol, kami tak membutuhkan itu, tetapi bagi saya saat mereka mencetak gol kedua, mereka tak pantas mendapatkannya."
Ancelotti memuji pemain Real Madrid karena tak mau menyerah, bahkan setelah tertinggal 0-3 ketika waktu tinggal 15 menit lagi sebelum Rodrygo menyamakan kedudukan menjadi 4-4 secara agregat untuk memaksa perpanjangan waktu di mana Karim Benzema membuat gol penentu dari sundulan.
Baca Juga:
5 Fakta Menarik Keberhasilan Villarreal Lolos ke Semifinal, Depak Bayern Munchen
Baginya, ada kejaiban yang terjadi pada pertandingan semalam, ketika Real Madrid menang di kandang sendiri.
"Kami menang karena kami punya energi untuk memastikan laga ini tetap hidup. Para pemain tampil berani dan menghadapi laga ini bak pejuang," kata Ancelotti.
"Pertandingan memang sulit, kami sudah tahu itu, tetapi ternyata lebih rumit lagi. Setelah gol kedua mereka, tim kami mengalami penurunan psikologis, tetapi keajaiban stadion ini banyak membantu pemain dan tim untuk tak mau menyerah."
Baca Juga:
5 Fakta Menarik di Balik Lolosnya Real Madrid ke Semifinal Liga Champions
Lebih lanjut, Ancelotti mengaku perlu menenangkan diri dan mengevaluasi tim untuk memahami apa yang sebenarnya terjadi.
Dia memuji daya juang Chelsea dan menyebut timnya tertekan lebih dari biasanya karena kehilangan bek terbaik Eder Militao yang diskors selain karena menderita cedera lutut.
"Kami harus bangga kepada apa yang kami lakukan, kami memainkan babak 16 besar yang berat melawan PSG, kini melawan juara bertahan Chelsea dalam perempat final untuk lolos ke semifinal, jadi saya tak bisa lebih bahagia lagi," pungkasnya seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga:
Hasil Liga Champions: Dua Klub Spanyol, Real Madrid dan Villarreal Lolos ke Semifinal
Berita Terkait
-
Bek Kiri Rp 695,2 Miliar Keturunan Indonesia Direkrut Klub Premier League, Dikontrak 6 Tahun
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Euro 2024: Courtois Memastikan Dirinya Absen, Ini 4 Kiper Timnas Belgia bakal Bersaing
-
Karim Benzema Dikabarkan Ingin Meninggalkan Liga Arab Saudi dan Kembali ke Eropa
-
Simeone Ketagihan Permalukan Real Madrid, Los Blancos Punya Catatan Apik Jelang Bentrok Lawan Atletico
-
Resmi! Pemain Keturunan Indonesia Merapat ke Borussia Dortmund
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Striker Persib dan Eks Anak Asuh Legenda Chelsea Liburan dan Latihan Bareng di Pantai
-
Cerita Levy Madinda Saat Masih Perkuat Persib: 'Korbankan Diri Hadapi Teror' Layaknya Cesar Azpilicueta
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib