Irwan Febri Rialdi
Ekspresi striker Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, usai ditahan Brigton. (Glyn Kirk/AFP).

Bolatimes.com - Striker andalan Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, dirumorkan bakal bergabung Barcelona di bursa transfer Januari 2020. Ia diplot untuk menggantikan Luis Suarez.

Seperti diketahui, Suarez sudah berusia 33 tahun. Ia juga berpotensi absen hingga akhir musim 2019/2020 setelah menjalani operasi lutut.

Namun, kabar tersebut langsung ditepis oleh manajer Arsenal, Mikel Arteta. Ia mengklaim bahwa striker berkebangsaan Gabon itu masih bahagia di Arsenal.

Baca Juga:
Teco Beberkan Persiapan Tim untuk Tampil di Dua Kompetisi

Manajer Arsenal, Mikel Arteta (kiri) menghibur gelandang Matteo Guendouzi usai laga Liga Inggris 2019/2020 kontra Chelsea di Emirates Stadium, London, Minggu (29/12/2019) malam WIB. [Adrian DENNIS / AFP]

"Sejauh yang saya tahu, saya pikir seminggu yang lalu, kami mendiskudikan bahwa dia mengaku sangat bahagia di Arsenal," kata Arteta, dilansir dari Metro.

"Dia tidak setuju dengan hal-hal yang sedang ditulis di dalam media. Ia memiliki masa depannya di sini," lanjutnya.

"Saya sangat senang dengan itu. Sehingga, di situlah saya berdiri saat ini," tuturnya menambahkan.

Baca Juga:
Geram, Fans Man United Rencanakan Boikot Laga Lawan Wolves

Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang. [Lindsey Parnaby / AFP]

Di sisi lain, kontrak Aubameyang bersama Arsenal akan segera berakhir pada Juli 2021. Ia juga belum menunjukkan tanda-tanda bakal memperpanjang kontrak di Emirates Stadium.

Aubameyang sudah mencetak 16 gol di musim 2019/2020. Selama berseragam The Gunners, ia telah mengemas 57 gol dan 13 assist dari 91 pertandingan.

Baca Juga:
Sah, PSSI Tiadakan Piala Presiden 2020

Load More