Bolatimes.com - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, mewanti-wanti anak asuhnya untuk berhati-hati melawan Real Betis. Ia berharap kekalahan pada pertemuan sebelumnya tidak terulang lagi.
Barcelona akan mengunjungi markas Real Betis pada pekan ke-28 La Liga Spanyol musim 2018/2019 di Benito Villamarin, Senin (17/3/2019) dinihari WIB. Secara hitungan angka, Lionel Messi tidak akan kesulitan untuk mencuri poin penuh.
Namun, perlu diketahui, Real Betis adalah salah satu daru dua tim La Liga yang mampu mengalahkan Barcelona pada musim ini. Pada pertemuan pertama di Camp Nou, anak asuh Ernesto Valverde ditekuk 3-4.
Baca Juga:
Begini Kata Ole Usai Manchester United Tersingkir dari Piala FA
Padahal, ketika itu Barcelona turun dengan skuat terbaik dengan para bintangnya seperti Luis Suarez, Lionel Messi, Sergio Busquet, Ivan Rakitic, hingga Ter Stegen. Oleh karena itu, Valverde dengan tegas tidak ingin hasil memalukan pada pertamuan pertama terjadi lagi pada pertandingan nanti.
"Kami tahu seperti apa Real Betis, apa yang mereka lakukan dan apa yang mereka hentikan dari kami. Dalam pertandingan pertama yang kami mainkan sebelumnya di musim ini, kami banyak menderita, satu-satunya pertandingan yang kami miliki di kandang," kata Valverde, dikutip dari Sportsmole.
"Ini adalah pertandingan vital bagi kami, perjalanan tandang yang sulit melawan tim yang kami tahu selalu termotivasi ketika mereka melawan kami," lanjutnya.
Baca Juga:
Ini Alasan Mulia Zidane Tunjuk Keylor Navas di Starting Eleven Real Madrid
"Tiga poin akan menjadi sangat, sangat penting. Kami tahu seperti apa mereka, kami tahu apa yang akan mereka tuntut terhadap kami. Saya yakin Betis akan memainkan permainan yang sama dengan terakhir kali, mereka bermain dengan banyak kekuatan, mereka akan mencoba dan mengambil inisiatif," tutup pelatih asal Spanyol tersebut.
Sementara itu, pelatih Real Betis, Quimque Setien, percaya akan memberikan rasa malu lagi untuk Barcelona. Ia tak segan ingin mengulang catatan apik seperti daam pertemuan pertama.
"Barcelona hampir sempurna, tetapi kenyataannya adalah mereka tidak sepenuhnya, kami melihat itu (ketika Betis memainkannya di Nou Camp) dan di pertandingan lain di mana mereka belum menang. Mereka memiliki pemain yang sangat bagus, tetapi kami yakin bisa membuat permainan yang bagus dan menyulitkan cara mereka bermain," tegas Setien.
Baca Juga:
Hasil Lengkap dan Klasemen Serie A, AS Roma Ditaklukkan SPAL
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
-
Hasil UCL: FC Barcelona Mirip Manchester United tapi Beda Nasib Saja
-
Joao Felix Tak Hormati Atletico Madrid dan Sindir Diego Simeone? Striker FC Barcelona Bicara soal Selebrasinya
-
Gavi Menangis Saat Spanyol vs Georgia, RFEF Konfirmasi Bintang Barcelona Cedera Serius
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib