Dany Garjito | Irwan Febri Rialdi
Pelatih sementara Real Madrid, Santiago Solari. (Javier Soriano/AFP).

Bolatimes.com - Pelatih Real Madrid, Santiago Solari, membalas ucapan Pep Guardiola mengenai tiga tim terbaik di dunia. Menurutnya, tim yang kini diasuhnya adalah yang terbaik dalam sejarah.

Beberapa hari yang lalu, Pep Guardiola mengungkapkan tiga tim terbaik dalam satu dekade terakhir versi dirinya. Ia pun menyebut ada Juventus, Bayern Munchen, dan Barcelona.

Pep Guardiola menyebut tiga tim tersebut sebagai yang terbaik karena mereka adalah penguasa di kompetisi domestik masing-masing. Dalam satu dekade terakhir, ketiganya berhasil memenangkan enam trofi.

Baca Juga:
Pembelaan Pelatih Juventus Usai Dibantai Atalanta di Coppa Italia

Penilaian Guardiola tentu saja membuat Santiago Solari meradang. Pasalnya, Real Madrid adalah tim tersukses di Liga Champions dalam lima musim terakhir. Ya, mereka berhasil memenangkan empat trofi.

Solari mengklaim Guardiola secara sengaja menghilangkan nama Real Marid. Meski demikian, ia enggan terlalu mendebatkan persolan tersebut karena Los Blancos sejatinya adalah yang terbaik dalam sejarah.

"Saya pikir pelenyapan nama Real Madrid (dalam pernyataan Guardiola) sengaja dilakukannya. Namun tidak perlu beradu argumen soal siapa klub terbaik dalam satu dekade terakhir, ketika tahu Madrid adalah yang terbaik dalam seabad terakhir dan sepanjang sejarah," kata Santiago Solari seperti dikutip dari Managing Madrid, Kamis (31/1/2019).

Baca Juga:
Diisukan Hengkang dari Manchester United, Fellaini Bakal Hijrah ke Klub Ini

"Tentu saja Madrid juga yang terbaik dalam satu dekade terakhir. Itu semua terjadi karena Madrid tidak pernah meremehkan lawan-lawannya," tuturnya menambahkan.

Sebagai informasi, dalam satu dekade terakhir, Real Madrid menjadi salah satu tim tersukses di Eropa karena berhasil memenangkan empat trofi Liga Champions. Namun, di sisi lain, mereka kalah bersaing dari Barcelona dalam perburuan gelar La Liga.

Baca Juga:
Kenalin Nih Wu Lei, Rekrutan Anyar Espanyol

Load More