Bolatimes.com - Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo menjadi sorotan pada laga melawan Torino di pekan ke-16 Serie A. Selain menjadi pahlawan kemenangan, Ronaldo juga menjadi perbincangan lantaran membuat kiper lawan, Salvatore Sirigu cedera karena tendangan kerasnya.
Dalam lawatannya ke markas Torino, Stadion Olimpico Grande Torino, Turin, Minggu (16/12/2018) dini hari WIB, Juventus berhasil menang tipis 0-1 dari tim tuan rumah. Gol tunggal yang dicetak Ronaldo lewat titik putih pada menit 70 membuat Si Nyonya Tua semakin perkasa di puncak klasemen.
Berdasarkan Soccerway, dalam hal pengusaan bola, Juventus sedikit lebih unggul dari Torino. Bianconeri mampu menguasai jalannya pertandingan sebanyak 58 persen di kandang lawan.
Baca Juga:
Iwan Budianto Pede Finansial Arema FC Paling Sehat di Indonesia
Dalam hal peluang, Juventus membuat sebanyak 12 tembakan, empat di antaranya tepat sasaran. Sementara Torino membuat 10 tembakan, tiga di antaranya tepat sasaran.
Dari sebanyak peluang yang diciptakan oleh tim besutan Massimiliano Allegri, ada satu momen yang menjadi perhatian. Momen itu adalah ketika Juventus hampir membuka keunggulan lewat tendangan keras Ronaldo di menit ke-15.
Peristiwa itu menjadi sorotan karena tangan kiri dari kiper Torino, Salvatore Sirigu mengalami cedera usai menggagagalkan tendangan keras dari Ronaldo tersebut.
Baca Juga:
Masa Depan Bojan Malisic di Persib Bandung Belum Jelas
Seusai menepis tendangan Ronaldo, Sirigu terlihat mengalami kesakitan sehingga membuatnya mendapat perawatan dari tim medis. Ia pun kemudian ditarik keluar pada menit 20 dan digantikan oleh Salvador Ichazo.
Pada laga melawan Torino itu juga, Cristiano Ronaldo menciptakan rekor di Liga Italia. Gol tunggalnya pada laga itu menjadi gol ke-5000 Juventus di Serie A.
Selain menciptakan rekor dan membuat kiper lawan cedera, Cristiano Ronaldo juga mendapatkan kartu kuning pada laga tersebut. Ronaldo dinilai melakukan provokasi kepada Salvador Ichazo dengan menabrakkan tubuhnya ke sang kiper.
Baca Juga:
Hasil & Klasemen La Liga Spanyol: Duo Madrid Tempel Barcelona
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Drama Full Tegang 90 Menit Al Shabab vs Al Nassr, Cristiano Ronaldo sampai Ketar-ketir
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Pemegang Gelar Top Skorer Euro Sepanjang Masa Cristiano Ronaldo Murka pada Wasit di Riyadh Season Cup 2024
-
5 Negara Calon Kuat Juara Euro 2024: Satu di Antaranya Tampil Sempurna di Babak Kualifikasi
-
Persib vs Persis: Bobotoh Minta Stefano Beltrame Buktikan Diri, 'Cristiano Ronaldo' Ikut Nimbrung
-
Romelu Lukaku Pencetak Gol Terbanyak Kualifikasi Euro 2024, Langkahi Cristiano Ronaldo Sekaligus Ukir Sejarah Baru
-
Euro 2024: Courtois Memastikan Dirinya Absen, Ini 4 Kiper Timnas Belgia bakal Bersaing
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib