Bolatimes.com - Sebuah pernyataan mengejutkan keluar dari mulut seorang striker gaek Italia, Antonio Cassano. Ia menilai para pemain era sekarang tak lebih dari pecundang dan jauh dibandingkan para pemain era 90-an.
Berbicara di pertunjukkan komedi Italia, Le Iene, Cassano menyebut para pemain saat ini memiliki kualitas yang buruk. Jika dibandingkan dengan para pemain Serie A era terdahulu, para pemain seperti Gonzalo Higuain masih kalah dibandingkan era Francesco Totti dan Paolo Maldini.
''Semua pemain yang ada sekarang payah, mereka adalah para pecundang. Sepak bola masih terasa lebih baik pada 1999. Singkirkan Juve dari Serie A dan mainkan Higuain di Milan," kata Cassano seperti dikutip dari Football Italia.
Baca Juga:
Sindir Fans Liga Inggris, Lacazette Rindu Main di Liga Prancis
''Saat ini, Juventus adalah tim terbaik yang pernah ada di Italia. Namun, bagiku tidak seperti itu. Momen terbaik sepak bola Italia adalah pada masa Francesco Totti, Di Baggio, dan Paolo Maldini,'' tambahnya.
Antonio Cassano kini telah resmi gantung sepatu dari sebagai pesepak bola profesional setelah sepakan menyepakati kontrak dengan klub Serie C, Vustur Entella. Alasannya, gairah sepak bola dirinya sudah hilang.
Hal ini menjadi keputusan pensiun Antonio Cassano yang ketiga kalinya. Sebelumnya, ia pernah mengumumkan pensiun usai mengikuti latihan pramusim bersama Verona pada musim 2017/2018. Ia sempat mengurungkan niat, tetapi mantan pemain Real Madrid itu memutuskan pensiun lagi.
Baca Juga:
Ayah Vincent Kompany Jadi Wali Kota Kulit Hitam Pertama di Belgia
Cassano sendiri sebenarnya bukanlah pemain sembarangan. Ia pernah bermain sejumlah klub besar seperti Inter Milan, AC Milan, dan Real Madrid. Namun, kariernya selalu diwarnai sikap kontroversial yang membuat dirinya tak pernah mencapai puncak kariernya. Cassano pun pernah menjadi andalan di Timnas Italia. Ia telah mencetak 10 gol dari 39 penampilan.
Berita Terkait
-
Olivier Giroud Siap Bikin Kejutan, Siap-Siap AC Milan Gigit Jari
-
5 Ribu Gol Pulisic di AC Milan Bikin Merinding, Legenda Brasil Bisa Geleng-Geleng
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
Euro 2024: Courtois Memastikan Dirinya Absen, Ini 4 Kiper Timnas Belgia bakal Bersaing
-
Karim Benzema Dikabarkan Ingin Meninggalkan Liga Arab Saudi dan Kembali ke Eropa
-
Simeone Ketagihan Permalukan Real Madrid, Los Blancos Punya Catatan Apik Jelang Bentrok Lawan Atletico
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Catatan Lini Pertahanan Inter Milan Menakjubkan, Mampukah Atletico Madrid Bobol Gawang Nerazzuri di Liga Champion?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib