Bolatimes.com - PSS Sleman sudah mulai dirumorkan dengan nama pelatih baru setelah mereka mencopot Seto Nurdiyantoro dari jabatannya. Nama terdepan yang disebut bakal menukangi Elang Jawa ialah Marian Mihail.
Marian Mihail merupakan pelatih asal Rumania yang sudah cukup lama berstatus tanpa klub alias menganggur. Sebab, dia tidak melatih klub mana pun dalam periode waktu yang cukup lama.
Sebelum namanya dikaitkan dengan PSS Sleman, Marian Mihail memang pernah disebut-sebut bakal menangani PSM Makassar. Rumor ini sempat muncul pada medio 2019.
Baca Juga:
Penyebab Poin Juventus Dikembalikan, Kini Duduki Peringkat Tiga Klasemen Liga Italia
Namun demikian, sampai saat ini munculnya nama Marian Mihail sebagai calon juru taktik baru PSS Sleman masih sebatas rumor. Sebab, pihak klub juga belum mengumumkannya secara resmi.
Pelatih dengan nama lengkap Marian Cucchiaroni Mihail ini tercatat lahir di Brasov, Rumania, pada 7 Mei 1958. Dengan kata lain, usianya telah menyentuh angka 64 tahun.
Baca Juga:
Link Live Streaming Manchester City vs Arsenal, Big Match Liga Inggris Malam Ini
Sebelum terjun ke dunia kepelatihan, Marian Mihail memang hanya identik dengan dua klub saja, yakni bermain bersama Brasov (1975-1976) hingga Sportul Studentesc Bucharest (1976-1992).
Dengan kata lain dia menghabiskan karier selama 17 tahun bersama klub yang disebut terakhir di kompetisi level tertinggi Rumania. Dia juga tercatat sebagai pemain tim nasional.
Sepanjang kariernya, Mihail sudah pernah mencicipi level Timnas Rumania U-21, U-23, hingga senior. Di level yang terakhir, dia memang hanya mencatatkan lima penampilan saja selama rentang 1982 hingga 1986.
Baca Juga:
BAC 2023: Rinov/Tari Menang Mudah di Babak 32 Besar, Cuma Butuh Waktu 19 Menit
Jika melihat rekam jejaknya di dunia racik strategi, Mihail memang sudah kenyang dengan kompetisi sepak bola Asia.
Sebelumnya, ia memang mengawali kiprahnya di Rumania, tepatnya ketika menangani Sportul Studentesc Bucharest (1996-1997 dan 1998-1999), Braov (1997), Bacu (1997-1998), Rocar Bucharest (2001-2002), hingga menjadi Direktur Teknik Steaua Bucharest (1999-2001).
Setelah itu, ia memulai kariernya di Asia saat menangani klub Suriah, Al-Qardaha (2002-2003). Ada pula klub Arab Saudi yang menggunakan jasanya, yakni Al-Riyadh (2003-2004).
Selain itu, klub yang sempat diasuh oleh Mihail ialah Sibiu (2005), Al-Jaish (2006-2007), Al-Jahra (2008-2009), dan Al-Wahda Abu Dhabi (2009-2010).
Dia sempat menjadi Direktur Teknik Federasi Rumania pada 2011-2014, lalu mengasuh Zakho (2016), dan terakhir kali melatih klub Vietnam, Thanh Hoa (2017-2018),
Sejak saat itu, Marian Mihail memang sudah tak melanjutkan pekerjaannya sebagai juru taktik. Artinya, dia menganggur selama kurang lebih lima tahun sebelum direkrut PSS Sleman.
Berita Terkait
-
Laris Manis! 3 Klub yang Pakai Stadion Maguwoharjo Musim Ini, Tak Cuma PSS Sleman
-
Nasib Terkini Legenda PSS Sleman, Tersisih di Bumi Sembada, Kini Jadi Primadona di Klub Baru
-
Mantap, Koreografi Suporter PSS Sleman Brigata Curva Sud Jadi Sorotan Media Asing
-
Hasil BRI Liga 1 2023: Persebaya Surabaya Taklukkan Borneo FC, PSS Sleman Tahan Imbang PSM Makassar
-
4 Klub dengan Jumlah Penonton Terbanyak di BRI Liga 1 2023/2024: Persija Jakarta Paling Luar Biasa
-
Dua Pemainnya Dipanggil ke Timnas, Pelatih PSS Sleman Dukung Penuh
-
Timnas Lebanon Umumkan Skuat untuk Hadapi Thailand di FIFA Matchday, Dua dari Liga 1
-
Hasil BRI Liga 1: Sama Kuat, Duel PSS Sleman vs Persebaya Surabaya Berakhir Imbang 0-0
-
Link Live Streaming PSS Sleman vs Persebaya Surabaya, Duel Seru Sore Ini
-
Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini: PSS Sleman vs Persebaya Surabaya, Persib Bandung vs RANS Nusantara FC
Terpopuler
-
Timnas Indonesia U-23 Dipastikan Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23 2023
-
Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23, Timnas Indonesia U-23 Hadapi Lawan Tangguh Thailand
-
5 Pemain dengan Gelar Terbanyak Sepanjang Sejarah: Tak Ada Ronaldo, Messi Nomor Satu
-
Luar Biasa, Malut United FC Berangkatkan Orangtua Pemain untuk Umroh di Tanah Suci
-
Langsung Nyetel, Gelandang Keturunan Indonesia Sumbang Assist di Laga Debut bersama AC Milan
Terkini
-
Darius Sinathrya Ungkap Biaya Sekolah Sepak Bola Sang Anak di Prancis, Capai Rp 1 Miliar
-
Silvio Escobar Dilanggar hingga Alami Kolaps, Herman Dzumafo Semprot Persekat Tegal
-
Asian Games 2022: Kalah dari Peringkat 636 Dunia, Petenis Korea Selatan Ngamuk dan Banting Raket hingga Rusak
-
Babak Gugur Asian Games 2022 Alami Perubahan, Timnas Indonesia U-24 Berpotensi Hadapi Jepang!
-
7 Hal yang Perlu Diketahui dari Suwon FC, Calon Klub Baru Pratama Arhan
-
Shin Tae-yong Berpotensi Coret Satu Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Brunei Darussalam
-
Asian Games 2022: Indra Sjafri Sudah 'Mata-matai' Pertandingan Uzbekistan vs Hong Kong
-
Cadangkan Titan Agung dan Pasang Ramadhan Sananta Lawan Uzbekistan, Indra Sjafri: Dia Butuh Istirahat
-
Disia-siakan Tokyo Verdy, Pratama Arhan akan Gabung Klub Liga 1 Korea Selatan
-
Sentil Pengamat, Persis Solo Bantah Lepas Ramadhan Sananta karena Takut Disanksi PSSI