Husna Rahmayunita
Dua pemain Garuda Select, Diego Ronco dan Muhammad Ragil. (Instagram/@programgarudaselect)

Bolatimes.com - Asisten pelatih Garuda Select Danny Holmes puas dengan penampilan anak asuhnya yang mengalahkan Brighton & Hove Albion, Selasa (11/4/2023). Ia menyanjung dua bek Garuda Select.

Danny Holmes mengapresiasi penampilan skuad Garuda Select 5 yang berhasil menumbangkan klub akademi Premier League, Brighton dengan dua gol tanpa balas lewat sepakan Rafly Selang dan Muhammad Ragil.

"Kita sangat senang, kemenangan yang bagus. Mereka (Brigton) akademi bagus, mereka memiliki pemain yang sangat bagus," ujar Danny Holmes dikutip dari @programgarudaselect, Kamis (13/4).

Baca Juga:
Erick Thohir Bakal Pelajari Kontrak Shin Tae-yong, Lanjut di Timnas Indonesia atau Tidak?

Pertandingan Garuda Select vs Brighton sempat diguyur hujan dan angin kencang. Namun, kondisi tersebut mampu ditaklukkan oleh para pemain hingga membuat Danny Holmes senang.

"Angin sangat kencang, hujan turun, kita harus menangani situasinya. Saya merasa kita menanganinya dengan baik dan cetak dua gol, sangat bagus. Jadi secara keseluruhan kita sangat puas," imbuhnya.

Lebih lanjut, pelatih asal Inggris itu mengapresiasi benteng pertahanan Garuda Select. Ia memuji kontribusi Ferre Murari dan Diego Ronco di lini belakang.

Baca Juga:
Kisah Jorvan Vieira, Pelatih Mualaf Asal Brasil yang Bawa Timnas Irak Juara Piala Asia 2007

"Pertahanan sempurna, dari kedua bek tengah Ferre dan Diego sangat rapat, mereka melakukan tackling, menangkan sundulan. Bentuk permainan kita secara keseluruhan sangat bagus," kata Danny Holmes.

Selanjutnya, Garuda Select akan menghadapi Arsenal. Danny Holmes pun berharap anak asuhnya mempertahankan performa bagus seperti saat lawan Brighton.

"Semoga kita bisa mengambil kepercayaan diri dari hari ini untuk menghadapi pertandingan terakhir lawan Arsenal," pungkasnya.

Baca Juga:
Fakta-fakta Menarik Jelang Juventus vs Sporting Lisbon di Perempat Final Liga Europa

Load More