Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Bolatimes.com - Egy Maulana menyumbang dua assist ketika FK Senica berpesta 5-1 ketika bersua OSK Besenova pada babak keempat Piala Slovakia di Stadion Arena Besenova, Selasa (2/11/2021).
Padahal, Egy Maulana tidak bermain sebagai starter. Dia baru diturunkan pada babak kedua dengan menggantikan Filip Orsula. Menariknya, ia langsung memberikan dampak positif untuk FK Senica.
Tiga menit babak kedua berjalan, Fk Senica berhasil menggandakan kedudukan. Milan Jurdik berhasil menjebol gawang Besenova dengan sepakan kaki kiri. Ada andil Egy Maulana dalam proses gol itu.
Pada menit ke-51, FK Senica kembali menambah keunggulan menjadi 3-0 lewat gol Simon Sumbera. Sepakan keras kaki kirinya membuat kiper Besenova tak berdaya.
Baca Juga
-
Egy Maulana Cetak Dua Assist, FK Senica Bantai Besenova 5-1
-
Jadwal Liga Champions Malam Ini: Duel Sengit Liverpool vs Atletico Madrid
-
Rans Cilegon FC Kalah Lagi dari Dewa United, Raffi Ahmad Sorot Sisi Positif
-
Cetak Gol Kemenangan Barcelona, Ansu Fati: Ini Untuk Aguero
-
Tanggapan Persija Jakarta soal Rumor 'Bajak' Dedi Kusnandar dari Persib
Tim tuan rumah sempat mencoba membalas di menit ke-58 via tandukan Mario Almasky. Namun, FK Senica langsung merespons dengan gol indah Egy Maulana pada menit ke-64. Sayangnya, gol pemain asal Medan itu dianulir karena offside.
Egy Maulana pun tak patah semangat. Ia kembali merepotkan pertahanan Besenova dengan menggocek lawan dan melepaskan umpan-umpan berbahaya.
Pada menit ke-75, Egy Maulana membuat assist lagi yang berbuah gol keempat FK Senica. Matus Repa sukses memanfaatkan assist tersebut untuk menjadi gol. Tujuh menit kemudian, Matus Repa kembali mencetak gol berkat assist Egy Maulana.
Pada pertandingan tersebut, FK Senica akhirnya menang dengan skor telak 5-1. FK Senica pun berhak lolos ke babak 16 besar Piala Slovakia 2021/2022.
Berikut video dua assist Egy Maulana:
Terkini
- Media Vietnam Klaim Kekuatan Timnas Indonesia U-19 dan Thailand Seimbang
- Sesumbar, Kiper Malaysia Ingin Lawan Indonesia di Semifinal Piala AF U-19 2022
- Main Full Lawan Daejon Hana Citizen, Asnawi Mangkualam Gagal Bawa Ansan Greeners Menang
- Timnas Indonesia U-19 vs Thailand: Alfriyanto Nico Ingin Curi Tiga Poin
- Link Live Streaming Tokyo Verdy vs Tochigi SC, Pratama Arhan Jadi Debut?
- Rekor Pertemuan Timnas Indonesia U-19 vs Thailand di Piala AFF, Catatan Buruk Membayangi
- Gelandang Thailand U-19 Santai soal Suporter Indonesia, Siap Tunjukkan Permainan Terbaik
- Bukan Shin Tae-yong, Pelatih Thailand Ungkap Tantangan Terbesar Lawan Timnas Indonesia U-19
- Jadwal Malaysia Masters 2022 Hari Ini: 14 Wakil Indonesia akan Berjuang ke Babak Kedua
- Buat Kejutan, Pelatih Timor Leste Pamer Kunci Kemenangan atas Singapura di Piala AFF U-19 2022
Berita Terkait
-
4 Pemain Indonesia yang Pernah Catatkan Performa Impresif di Piala AFF U-19, Ada Egy & Witan
-
Shin Tae-yong Ungkap Klub Peminat Egy Maulana Vikri, 3 Klub dari 2 Negara
-
Shin Tae-yong Doakan Egy Maulana Vikri Segera Pulih, Bisa Main di FIFA Matchday
-
Media Vietnam Klaim Egy dan Witan Segera Gabung Klub Juara 14 Kali Liga Polandia Wisla Krakow
-
Arsenal Resmi Datangkan Fabio Vieira, Sang Raja Assist Liga Portugal
-
Sepak Terjang Wisla Krakow, Juara 14 Kali Liga Polandia yang Kabarnya Incar Egy dan Witan
-
Wisla Krakow juga Diisukan Dekati Witan Sulaeman, Tak Hanya Egy Maulana Vikri
-
Profil Wisla Krakow, Klub Polandia Dirumorkan Jadi Pelabuhan Baru Egy Maulana Vikri
-
Egy Maulana Vikri Dirumorkan Gabung Klub Polandia Lagi, Bukan Lechia Gdansk
-
Absen Bela Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri Percaya Skuad Garuda Bisa Bungkam Kuwait