Irwan Febri Rialdi
PSS Sleman. (Dok. PSS)

Bolatimes.com - Link live streaming PSS Sleman vs Persebaya Surabaya. Kedua klub akan bersua pada pertandingan pekan kelima Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Rabu (29/9/2021).

Pasalnya, kedua pelatih masing-masing sedang dalam tekanan karena performa tim asuhannya tidak mampu mendapat hasil bagus dalam empat laga pembuka Liga 1.

Pada laga ini Super Elang Jawa --julukan PSS-- mendapatkan tambahan tenaga. Manajemen baru saja mengumumkan kedatangan penyerang asal Serbia, Nemanja Kojic.

Baca Juga:
4 Rekrutan Chelsea yang Mungkin Terlupakan

Walaupun baru bergabung dengan skuad PSS Sleman beberapa hari yang lalu, Dejan Antonic mengindikasikan sang penyerang bisa saja diturunkan.

Kehadiran Kojic jelas jadi tambahan amunisi mengingat PSS tak punya striker murni setelah cederanya Saddam Gaffar.

"Peluang pasti ada buat dia untuk main besok. Karena dia pemain yang punya pengalaman yang banyak bermain di sepak bola Serbia bersama juara Liga Serbia, Partizan Belgrade," kata Dejan.

Baca Juga:
Fakta Menarik Gol Perdana Lionel Messi untuk PSG

"Dia satu pemain yang bisa bantu kita karena dari beberapa pertandingan karena kami sedikit ada salah di depan. Sekarang tidak ada striker yang murni. Itu situasi yang kami hadapi," terangnya.

Sementara itu, Aji Santoso merasa telah menemukan skema yang ideal untuk menghadapi lanjutan Liga 1 2021/2022. Pelatih asal Malang itu menilai telah menemukan pemain-pemain yang tepat untuk menjalankan strateginya.

Oleh sebab itu, Aji punya kepercayaan diri tinggi bahwa Bajul Ijo --julukan Persebaya-- bisa mengalahkan PSS Sleman.

Baca Juga:
Link Live Streaming PSIS Semarang vs Madura United

"Persebaya sudah mulai menemukan bentuk permainan dan menemukan komposisi yang pas untuk pertandingan-pertandingan ke depan. Saya yakin sekali di pertandingan kelima akan lebih bagus," ujar Aji.

Perkiraan susunan pemain

PSS Sleman (4-4-3): Ega Rizky; Bagus Nirwanto, Mario Maslac, Aaron Evans, Samsul Arifin; Wahyu Sukarta, Kim Kurniawan, Misbakus Solikin; Irfan Jaya, Arsyad Yusgiantoro, Nemanjan Kojic

Baca Juga:
Jadwal Liga Champions Malam Ini: Ada Man United, Chelsea, hingga Juventus

Pelatih: Dejan Antonic

Persebaya Surabaya (4-3-3): Ernando Eri; Ady Setiawan, Alie Sesay, Arif Satria, Reva Adi Utama; M. Hidayat, Rachmat Irianto, Bruno Moreira; Ricky Kambuaya, Bruno Moreira, Jose Wilkson

Pelatih: Aji Santoso.

Link live streaming PSS Sleman vs Persebaya Surabaya:

PSS Sleman vs Persebaya Surabaya

Load More