Bolatimes.com - Sponsor dan hak komersial Liga 2 2021 baru akan diumumkan oleh PT LIB saat digelarnya manager meeting. Hanya saja, belum diketahui kapan agenda tersebut digelar.
Liga 2 rencananya akan dijalankan pada akhir September 2021. Terkait waktu dan tempatnya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi, belum mengumumkan.
PT LIB baru menentukan format Liga 1 2021. Kompetisi sepak bola kasta kedua Tanah Air itu akan berlangsung dengan sistem home tournament, di mana 24 klub peserta akan dibagi ke dalam empat grup wilayah pada babak penyisihan.
Baca Juga:
Belum Deal, Inter Milan Terus Rayu Lautaro Martinez Perpanjang Kontrak
Dua tim teratas di masing-masing grup melaju ke babak delapan besar dan empat tim terbaik ke semifinal. Nantinya, peringkat satu, dua, dan tiga akan promisi ke Liga 1.
Namun, yang menjadi pertanyaan sejauh ini adalah mengenai sponsor Liga 2 2021. Seperti diketahui, musim-musim sebelumnya Liga 2 kesulitan mendapatkan sponsor.
Ada kabar yang menyebutkan bahwa sponsor Liga 2 kali ini datang dari perusahaan barang konsumsi. Yang jadi pertanyaan lainnya yakni hak komersial klub.
Baca Juga:
Sebut Atletico Madrid Tempat Terbaik, Griezmann Sindir Barcelona?
Rencananya, dua hal tersebut akan diumumkan pada saat managers meeting. Akan tetapi, sebelum agenda itu lebih kemungkinan digelar lebih dahulu owner meeting.
"Untuk sponsor kami baru bisa sampaikan pada saat managers meeting, termasuk juga hak komersial untuk klub Liga 2," kata Direktur Operasional Liga 2, Sudjarno saat dihubungi awak media.
"Rencananya managers meeting akan kami lakukan setelah menutup pendaftaran tuan rumah Liga 2," jelasnya.
Baca Juga:
Profil Eber Bessa, Gelandang Asing Anyar yang Baru Direkrut Bali United
Adapun pendaftaran untuk menjadi tuan rumah Liga 2 2021 telah ditutup pada Rabu (8/9/2021) malam. Nantinya, akan ada undian untuk menentukan tuan rumah di fase grup.
"Pendaftaran (tuan rumah Liga 2) baru kami tutup malam tadi" pungkas mantan Kapolda Lampung tersebut. (Suara.com)
Baca Juga:
5 Momen Terbaik Cristiano Ronaldo saat Bela Manchester United
Berita Terkait
-
PSSI Pastikan Format Liga 1 dan Liga 2 Musim Depan Tak Alami Perubahan Format Kompetisi
-
Kembali Diterjunkan saat KMSK Deinze lawan FCV Dender EH, Skill Marselino Ferdinan Dipuji Habis
-
Kisah Tragis Ravi Murdianto, Eks Jawara Piala AFF U-19 yang Gajinya Ditunggak Akibat Liga 2 Mandek
-
Profil Asri Akbar, Eks Persija Jakarta yang Kini Main Tarkam Akibat Liga 2 Mandek
-
Kompetisi Mandek, Dua Pemain dari Liga 3 Gabung Klub Timor Leste
-
Arema FC Angkat Pelatih Liga 2 Joko Susilo jadi Juru Taktik Baru, Ini Karier Melatihnya hingga Comeback ke Kandang
-
Profil AS Academica, Klub Timor Leste yang Resmi Rekrut Dua Pemain Muda Indonesia
-
Ganti Pelatih Lagi, Arema FC Tunjuk Nakhoda dari Liga 2 untuk Jadi Nakhoda Baru
-
Si Bolang dari Tanah Laut yang Menarik Perhatian Indra Sjafri
-
3 Kampanye Erick Thohir yang Gagal Ditepati sebagai Ketum PSSI yang Baru, Salah Satunya soal VAR
Terpopuler
-
Lepas Shin Tae-yong, PSSI Rekrut Pelatih yang Lebih Terkenal untuk Timnas Indonesia?
-
Cuma Gara-gara Hal Sepele Ini, Striker Timnas Indonesia Digoda untuk Gabung Klub Jordi Amat
-
Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia U-20, Arkhan Kaka Beri Respons Menyentuh
-
Timnas Indonesia U-20 Ada di Grup Neraka Piala Asia U-20 2023, Semua Lawan Berhasrat Lolos Piala Dunia U-20
-
Singkirkan Bek Berdarah Jerman dari Timnas U-20, Bek 16 Tahun Ini Rupanya Saudara Asnawi Mangkualam
Terkini
-
Manchester United di Atas Angin, Harry Maguire Ogah Ingat-ingat Kekalahannya saat Bermain di Awal Musim
-
Profil Dipo Alam, Eks Timnas Indonesia yang Kini Sukses Bisnis Es Krim di Amerika
-
CEK FAKTA: Buntut Penolakan Israel, Drawing Fase Grup Piala Dunia U-20 2023 Batal Digelar, Benarkah?
-
10 Pemain Peraih Golden Boot di Piala Dunia U-20, Terakhir Ada dari Korsel
-
Profil Gus Yahya, Ketua PBNU yang Setuju Israel Tampil di Piala Dunia U-20 Indonesia
-
3 Alasan Timnas Indonesia Bakal Kalahkan Burundi
-
Kisah Dipo Alam, Mantan Pemain Timnas Indonesia yang Jadi Korban Dualisme Kini Sukses Bisnis Es Krim di Amerika
-
Beda Pandangan, Ketua PBNU Gus Yahya Terima Kedatangan Israel di Piala Dunia U-20
-
5 Wonderkid Termahal di BRI Liga 1 2022, Ada Striker Andalan Timnas Indonesia U-20
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Burundi di FIFA Matchday Malam Ini