Bolatimes.com - Klub Egy Maulana Vikri, FK Senica bakal bertandang ke markas Trencin pada lanjutan Liga Slovakia, Sabtu (18/9/2021) pukul 23.00 WIB. Jelang laga itu, Egy Maulana disiapkan untuk menjadi eksekutor bola mati.
Hal tersebut diketahui dalam sesi latihan FK Senica yang diunggah di Instagram Stories. Momen tersebut kemudian direpost oleh akun fanbase @senica.id pada Jumat (17/9/2021).
Dalam video yang terlihat, Egy Malana terlihat berlatih mengeksekusi tendangan bebas di sisi kanan lapangan.
Baca Juga:
Maksud Hati Menyapa Fan, Joao Felix Justru Diminta 'Hajar' Antoine Griezman
Pemain berusia 21 tahun itu terlihat membawa bola kemudian mengirimkan umpan ke kotak penalti yang disambut oleh rekan setimnya.
Nah, penunjukkan Egy untuk berlatih jadi eksekutor bola mati ini tentu bukan tanpa alasan. Pelatih FK Senica bisa saja puas dengan visi umpan Egy.
Baca Juga:
Kisah Eks Arsenal yang Dikartu Merah Gegara Wasit Salah Dengar Nama
Jelang laga melawan Trencin, pelatih FK Senica bernama Pavel Sustr juga mengatakan bahwa timnya punya suasana positif, sehingga optimis untuk mencuri poin.
"Suasana ruang ganti kami bagus. Setiap kemenangan, seperti atas Pohroni, memberikan kedamaian dan ketenangan bagi tim. Selama seminggu kami memperbaiki kekurangan sebelumnya dan kami bekerja dengan sungguh-sungguh," kata Sustr dikutip dari situs resmi klub.
Patut dinantikan apakah Egy Maualan Vikri akan diturunkan sebagai starter, atau bakal menjadi senjata rahasia yang akan dimainkan dari bangku cadangan.
Baca Juga:
Cerita Wanita Filipina yang Mendapatkan Kemurahan Hati Thomas Tuchel
Berita Terkait
-
Jelang Bentrok Jepang vs Indonesia di Piala Asia, Egy Maulana Vikri Dkk Siap Cetak Sejarah Membanggakan
-
Asnawi, Arhan hingga Egy Cari Angin di Sela-sela TC Timnas Indonesia, Netizen: Pemain Keturunan Ga Diajak?
-
5 Pemain Ini Diprediksi akan Dicoret Shin Tae-yong dari Skuad Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023 Bergulir
-
Striker Haus Gol Ramadhan Sananta Dilirik Klub Eropa, Fans Timnas: belajarlah dari Egy sama Witan
-
Komentar Asnawi Mangkualam di IG Egy Maulan Vikri Jadi Sorotan, Wanita Cantik Ini Digosipkan dekat dengan Kapten Timnas
-
Bikin Geleng-geleng! Segini Gaji Egy Maulana Vikri Anak Asuh Shin Tae Yong yang Akan Menikah dengan Adiba Khanza
-
Sebelum Piala Asia 2023, Shin Tae-yong Diundang ke Nikahan Egy Maulana Vikri
-
5 Top Skor Timnas Indonesia di Era Shin Tae-yong: Egy Maulana Vikri Pimpin Klasemen
-
Kesimpulan Punggawa Timnas Indonesia Soal Irak Usai Intip Video Pertandingannya
-
Egy Maulana Bersyukur Masih Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter