Bolatimes.com - Klub Manchester United terseret di tengah euforia Piala Dunia 2022. Ini lantaran tiga penggawa Man United menunjukkan penampilan impresif di fase grup.
Akun Twiiter resmi Manchester United Indonesia, @ManUtd_ID mempublikasikan cuitan menohok, Rabu (30/11/2022) usai tiga pemainnya yakni , Casemiro (Brasil), Bruno Fernandes (Portugal) dan Marcus Rashford (Inggris) menjadi man of the match.
Casemiro dipilih sebagai pemain terbaik setelah mencetak satu-satunya gol Brasil dalam kemenangan 1-0 atas Swiss di Grup G yang mengantar mereka lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Sementara Bruno Fernandes tampil gemilang dengan memborong seluruh gol Portugal dalam kemenangan 2-0 atas Uruguay dalam matchday kedua Grup H yang juga memastikan timnya lolos ke fase gugur.
Sedangkan Marcus Rashford keluar sebagai pahlawan Timnas Inggris atas Wales dalam matchday ketiga Grup B dini hari tadi. Dia mencetak dua gol dalam kemenangan 3-0 The Three Lions yang turut lolos ke babak 16 besar.
Kehebatan para pemain Manchester United di Piala Dunia 2022 pun jadi sorotan di media sosial Twitter. Akun resmi Manchester United Indonesia menuliskan kata-kata menggelitik.
Seperti yang biasa akun tersebut lakukan, kesombongan menjadi ciri tersendiri dalam cuitan @ManUtd_ID.
Mereka menyebut bahwa M dalam kata "MU" merupakan singkatan dari Man of the Match alias pemain terbaik di satu laga guna merujuk fenomena trio Setan Merah yang tampil impresif bersama timnya dalam tiga hari ke belakang.
Warganet pun memberikan respons terhadap cuitan Manchester United itu. Ada yang mendukung tetapi tak jarang yang memberikan hujatan.
"Faktanya di Manchester United buruk, di Timnas malah bagus seperti [Harry] Maguire. Berarti memang timnya yang bobrok," tulis akun @*****intriaditya.
"U di MU itu apa min?" tanya @*****janggan yang kemudian dibalas "Unbeaten, bismillah" oleh @*****n_AP.
"Jangan mencari masalah sih min," tulis @*****njii.
Berita Terkait
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
-
Kevin Ray Mendoza Sabet Penghargaan, Lini Depan Persib dan Manchester United Kena Sindir
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
-
Prediksi Pertandingan Liverpool vs Manchester United, Mampukah Setan Merah Curi Poin di Kandang The Reds?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib