Husna Rahmayunita
Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho. [ADRIAN DENNIS / AFP]

Bolatimes.com - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho menyambut antusias pertandingan antara tim kebanggaannya kontra Feyenoord di final Liga Konferensi, Kamis (25/5/2022).

Jose Mourinho menganggap ini seperti final pertama baginya. Karenanya, ia fokus menatap pertandingan AS Roma vs Feyenoord.

"Ini final. Saya tidak memikirkan hal lain sampai besok. Final ini seperti yang pertama bagi saya - tidak ada yang berubah," kata Mourinho.

"Pertandingan besok adalah antara para pemain, para pelatih berada di luar. Pekerjaan para pelatih telah selesai; ini adalah pertandingan terakhir musim ini," sambungnya dikutip laman resmi UEFA, Rabu (25/5/2022).

"Kami berhasil menjaga antusiasme pada level yang baik, tanpa melebih-lebihkan dan menjaga fokus bermain. Para pemain fokus, dengan pola pikir dan kegembiraan yang tepat - Anda membutuhkan kegembiraan untuk memainkan permainan seperti ini."

"Kami berada di akhir perjalanan ini, di akhir musim. Kami memainkan 'final' di akhir pekan, untuk mengamankan tiket Liga Europa musim depan, dan kami berhasil,"

"Kami telah menulis sejarah untuk berada di final UEFA Conference League, tetapi, tentu saja, berada di final Anda harus memenangkannya dan menulis sejarah,"

Akhir pekan kemarin AS Roma berhasil meraih kemenangan di pekan terakhir Serie A. Menghadapi Torino, Roma menang telak dengan skor 3-1.

Dengan kemenangan tersebut, AS Roma finis di posisi enam klasemen akhir Serie A, mengantongi 63 poin dari 38 pertandingan. Roma juga sukses mengamankan tiket Liga Europa musim depan.

(Suara.com/Syaiful Rachman)

Load More