Bolatimes.com - Dukungan diberikan pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti kepada mantan klub asuhannya AC Milan. Ia berharap Rossoneri meraih gelar juara Liga Italia musim ini.
Hal itu diungkapkan secara gamblang oleh Carlo Ancelotti. Sedangkan saat ini, AC Milan memuncaki klasemen Liga Italia dengan 74 poin dari 34 penampilan.
Beda dua poin dari Inter Milan yang berada di urutan kedua. Inter masih berpotensi menyalip AC Milan karena selisih satu pertandingan.
Baca Juga:
Sejarah Lahirnya SEA Games, Thailand Masih Jadi Raja ASEAN
"Secara alami, saya berharap Milan menang (Liga Italia)," ujar Ancelotti, dikutip dari football-italia, Selasa (26/4/2022).
Pelatih asal Italia itu mengatakan ia tetap mengikuti bagaimana perkembangan sepak bola Italia dan memberikan dukungan kepada Milan untuk bisa meraih Scudetto pertama mereka sejak musim 2010/2011.
Meski begitu, Ancelotti sadar Milan akan mendapatkan perlawanan sengit dari seteru satu kota mereka, Inter yang pada musim ini tengah dalam tren yang bagus.
Baca Juga:
Pratama Arhan Absen di SEA Games 2021, Disebut Kabar Buruk bagi Timnas Indonesia U-23
"Tentu saja saya melanjutkan untuk mengikuti sepak bola Italia. Rossonerri mendapatkan kemenangan penting kemarin malam melawan Lazio," terang Ancelotti.
"Ini akan menjadi pertarungan yang luar biasa di puncak, sesuatu dari perebutan gelar yang sudah cukup lama tidak kita lihat di Italia," sambungnya.
Carlo Ancelotti tercatat pernah selama kurang lebih delapan tahun menangani AC Milan sebagai pelatih dan melewati 420 pertandingan dengan rata-rata poin per laga adalah 1,94.
Baca Juga:
Sempat Dituduh Mangkir, Ramai Rumakiek Kini Siap Perkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021
Selama menangani AC Milan, Ancelotti tercatat mempersembahkan banyak gelar bergengsi kepada Rossonerri di antaranya dua Liga Champions, satu Liga Italia dan satu Piala Italia.
Setelah hengkang dari AC Milan, Ancelotti tercatat pernah menangani beberapa klub besar Eropa seperti Chelsea, PSG, Bayern Munich, Napoli, Everton dan saat ini Real Madrid.
(Antara)
Baca Juga:
Fakta Menarik Erik ten Hag, Pelatih Baru Manchester United yang Lahir dari Keluarga Super Kaya
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Olivier Giroud Siap Bikin Kejutan, Siap-Siap AC Milan Gigit Jari
-
5 Ribu Gol Pulisic di AC Milan Bikin Merinding, Legenda Brasil Bisa Geleng-Geleng
-
Harapan Shin Tae-yong Punggawa Timnas Bisa Lebih Banyak Main di Eropa, Pemain Keturunan Ini Jadi Sorotan STY
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
Dinaturalisasi Timnas, Thom Haye Langsung Masuk Pantauan Tim Liga Italia Milik Pengusaha Indonesia
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Jay Idzes Resmi Jadi WNI, Banjir Dukungan Publik Hingga Pemain Bologna dan Ragnar Oratmangoen
-
Sempat Dilirik Shin Tae-yong, Gelandang AC Milan Keturunan Indonesia Jadi Sorotan Publik San Siro
-
Gara-gara Perkuat Persib, Stefano Beltrame Senang Bisa Bertemu Sosok Ini Tahun Depan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib