Husna Rahmayunita
Pemain AS Roma merayakan gol. (FILIPPO MONTEFORTE / AFP)

Bolatimes.com - Hasil Liga Konferensi, Jumat (18/3/2022) dini hari WIB, AS Roma memastikan diri ke perempat final meski diimbangi Vitesse dengan skor 1-1 di leg kedua 16 besar.

AS Roma melaju ke babak berikutnya setelah menang dengan skor agregat 2-1 atas Vitesse. Sebelumnya anak asuh Jose Mourinho telah memimpin 1-0 di leg pertama.

Pada pertandingan yang digelar di Olimpico semalam, Vitesse berhasil unggul terlebih dahulu pada menit ke-62 lewat tembakan voli Maximilian Wittek. Vitesse [un memimpin 1-0.

Baca Juga:
Hasil Liga Europa: Menang Tipis atas Galatasaray, Barcelona ke Perempat Final

AS Roma berusaha menyamakan kedudukan dan upaya tersebur baru membuahkan hasil pada menit ke-90. Umpan silang Stephan El Shaarawy dari sisi kiri ke tiang jauh kanan.

Bola hampir keluar lapangan, tetapi Rick Karsdorp langsung menyambar bola dan mengumpan kepada Tammy Abraham di depan gawang Vitesse. Sontekan penyerang Inggris itu sukses dikonversi menjadi gol

Skor berubah menjadi 1-1 untuk kedua tim dan bertahan hingga akhir laga. AS Roma berhak melaju ke perempat final dengan agregat 2-1.

Baca Juga:
Tokyo Verdy Beri Sambutan Hangat Kedatangan Pratama Arhan

Tak hanya AS Roma, Leicester City juga berhasil melaju ke perempat final Liga Konferensi usai menang atas Rennes dengan skor agregat 3-2, demikian dikutip dari laman UEFA via Antara.

Load More