Bolatimes.com - Jurnalis spesialis transfer sepak bola, Fabrizio Romano, membuat kejutan dengan menyebut Jurgen Klopp berkemungkinan bakal meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan klub Liga Spanyol.
Berbicara dalam podcast Rio Ferdinan, FIVE, Fabrizio Romano menyebut Jurgen Klopp tidak akan pindah akhir musim ini. Namun setelah kontraknya berakhir.
Jurgen Klopp diketahui terikat kontrak dengan Liverpool hingga 2024. Juru taktik asal German itu selaku mengaku senang dengan situasi di Anfield.
Baca Juga:
Diberitakan Berkelahi, Neymar Unggah Screenshot WhatsApp dengan Donnarumma
Meski demikian, Fabrizio Romano mengklaim bahwa setelah 2024, tak ada garansi Liverpool bisa mempertahankan Jurgen Klopp agar tetap bertahan.
"Dia mengatakan 'kontrak saya sampai 2024 dan saya ingin menghormati kontrak'," ujar Fabrizio Romano yang mengklaim dapat informasi itu dari petinggi Liverpool dikutip dari TBR Football, Jumat (11/3/2022).
“Dia senang dengan Liverpool, Luis Diaz bergabung dengan Liverpool karena Jurgen Klopp."
Baca Juga:
Link Live Streaming PSS Sleman vs Persita Tangerang, Kick-off Sore Ini
“Dia ingin pemain itu segera bergabung dan dia tidak bertindak seperti manajer yang ingin pergi."
“[Saat ini] dia 100 persen fokus pada Liverpool, tapi ya, saya pikir ada peluang baginya untuk mencoba dan pergi pada 2024 untuk mencoba pengalaman baru."
Menurut Romano, salah satu keinginan Jurgen Klopp pasca meninggalkan Liverpool adalah dengan menukangi klub Liga Spanyol, entah Real Madrid atau Barcelona.
Baca Juga:
Masalah Finansial, FK Senica Terancam Ditinggal Banyak Pemain Bulan Depan
“Dia selalu, berdasarkan informasi yang saya dapat, tertarik dengan La Liga (Liga Spanyol). Jadi siapa yang tahu apa yang akan terjadi dengan Real Madrid, dengan Barcelona di tahun-tahun mendatang," jelas Romano.
“Saya yakin banyak klub akan mencoba mendekatinya tetapi saat ini Klopp hanya fokus pada Liverpool."
“Mereka sudah merencanakan bersama di jendela transfer musim panas untuk masa depan, jadi itu sebabnya Klopp sekarang fokus ke Liverpool."
Baca Juga:
Chelsea Dibekukan, Guardiola Merasa Kasihan dengan Tuchel dan Para Pemain
Romano mengklaim Liverpool kemungkinan besar sudah mencari calon pelatih untuk menggantikan Jurgen Klopp pasca kontraknya habis 2024 mendatang. Sosok itu adalah pelatih Aston Villa saat ini yang juga salah satu mantan pemain terhebat The Reds, Steven Gerrard.
“Perasaan saya –-ini bukan berita-– Steven Gerrard akan siap begitu Klopp meninggalkan klub," pungkasnya.
(Suara.com/Arief Apriadi)
Berita Terkait
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Dani Pedrosa hanya Perlu Mengatakan 'Iya', Direktur KTM Buka Peluang untuk Jadi Wildcard Kembali
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib