Bolatimes.com - Hasil Liga Italia semalam, Minggu hingga Senin (7/3/2022) dini hari WIB, menyajikan pekan ke-28. Antara lain Juventus berhasil mengalahkan Spezia, sementara AC Milan tumbangkan Napoli.
Juventus berhasil meraup poin penuh saat menjamu Spezia dalam laga pekan ke-28 di Stadion Allianz, Senin (7/3/2022) dini hari WIB. Bianconeri menang tipis 1-0 lewat gol tunggal Alvaro Morata.
Kemenangan atas Spezia membuat Juve sukses memberi tekanan besar kepada tim-tim di atasnya berkat 14 pertandingan liga tak terkalahkan sejak akhir November.
Baca Juga:
Hasil Liga Inggris Semalam: Arsenal Tundukkan Watford, Man City Bantai Man United
Juventus memang tetap menempati urutan keempat dengan 53 poin atau terpaut empat dan lima poin dari Inter Milan dan Napoli yang berada pada peringkat kedua dan ketiga.
Meski demikian, Si Nyonya Tua kini cuma terpaut tujuh poin dari pemuncak klasemen AC Milan yang pada laga pekan ke-28 berhasil mengalahkan Napoli dengan skor tipis 1-0.
Di sisi lain, kekalahan ini membuat Spazia menduduki peringkat ke 16 dengan 26 poin dari 28 pertandingan.
Baca Juga:
Hasil Liga 1: Bali United Kalahkan Persija Jakarta 2-1, Amankan Posisi Puncak Klasemen
Di laga lain, AC Milan berhasil mengudeta Inter Milan dari puncak klasemen Liga Italia setelah sukses mengalahkan Napoli dalam laga pekan ke-28, Senin (7/3/2022) dini hari WIB.
Duel Napoli vs AC Milan tersaji di Stadion Diego Armando Maradona, Naples. Rossoneri menang dengan skor tipis 1-0 berkat gol tunggal Olivier Giroud.
Kemenangan ini membuat AC Milan kini duduk di peringkat pertama dengan koleksi 60 poin dari 28 pertandingan, unggul dua poin dari Inter Milan di peringkat kedua. Meski demikian, posisi AC Milan belum aman, lantaran Nerazzurri masih memiliki satu tabungan laga.
Baca Juga:
Link Live Streaming Bali United vs Persija Jakarta, Bigmatch Malam Ini
Berikut hasil Liga Italia semalam, Minggu hingga Senin (7/3/2022) dini hari WIB.
Roma vs Atalanta (1-0)
Cagliari vs Lazio (0-3)
Genoa vs Empoli (0-0)
Bologna vs Torino (0-0)
Fiorentina vs Verona (1-1)
Venezia vs Sassuolo (1-4)
Juventus vs Spezia (1-0)
Napoli vs AC Milan (0-1)
Baca Juga:
Tak Cuma Tenar, FK Senica Ketiban Rezeki Berkat Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman
Berita Terkait
-
Olivier Giroud Siap Bikin Kejutan, Siap-Siap AC Milan Gigit Jari
-
5 Ribu Gol Pulisic di AC Milan Bikin Merinding, Legenda Brasil Bisa Geleng-Geleng
-
Harapan Shin Tae-yong Punggawa Timnas Bisa Lebih Banyak Main di Eropa, Pemain Keturunan Ini Jadi Sorotan STY
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Dinaturalisasi Timnas, Thom Haye Langsung Masuk Pantauan Tim Liga Italia Milik Pengusaha Indonesia
-
Gelandang Persib Kenang Pengalaman dan Tekanan di Si Nyonya Tua
-
Tiga 'Ritual' Stefano Beltrame Sebelum Bertanding, Sudah Dipraktikkan di Persib, Belum?
-
Jay Idzes Resmi Jadi WNI, Banjir Dukungan Publik Hingga Pemain Bologna dan Ragnar Oratmangoen
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib