Bolatimes.com - Belum juga diresmikan Manchester United, Ralf Rangnick sudah dicap jahat oleh eks Presiden Lokomotiv Moscow, Nikolai Naumov.
Sejak Juni 2021 hingga saat ini Ralf Rangnick tengah menduduki jabatan Direktur Pengelola Olahraga dan Komunikasi, Lokomotiv Moscow.
Namun beberapa hari terakhir santer dikabarkan jika Ralf Rangnick sudah menyetujui kesepakatan bersama Manchester United.
Baca Juga:
Tembus Final Indonesia Open, Respons Pebulu Tangkis Thailand Mengharukan
Nantinya Ralf Rangnick bakal menjadi pelatih interim klub berjuluk Setan Merah hingga akhir musim ini, sebelum dikontrak dua tahun ke depan.
Sisi buruk dan baik selalu muncul berdampingan, termasuk menyasar Rangnick di tengah banyak orang yang mengelu-elukan namanya sebagai salah satu manajer hebat.
Namun sentimen miring terhadap Rangnick tengah digiring mantan Presiden Lokomotiv Moscow, Nikolai Naumov.
Baca Juga:
Kalah Lagi, Massimiliano Allegri Minta Juventus Main Lebih Tenang
Bagi Naumov, Rangnick yang juga berjuluk The Professor itu hanya seorang pebisnis yang lebih mementingkan untung dan masa bodoh soal perkembangan Man United.
Lebih lanjut, Naumov juga mencap Rangnick sebagai sosok yang hanya mencari uang dengan terjun ke sepak bola dan bukan karena kecintaannya terhadap olahraga ini.
"Ini bukan tentang Manchester United," ucap Naumov kepada Match TV, seperti dikutip dari Mirror.
Baca Juga:
Main Sabar, Jadi Kunci Kemenangan Arsenal atas Newcastle United
"Baginya, ini bukan pelarian, pengkhianatan, atau aib. Rangnick adalah seorang pebisnis. Dia sama sekali tidak peduli dengan sepak bola.
"Karena dia hanya melakukan bisnis di sekitarnya. Semakin banyak negara, liga, dan klub sepak bola yang dia jangkau, semakin banyak uang yang dia dapatkan," imbuhnya.
Seolah pernah dikecewakan Rangnick, Naumov memberi contoh sikap pria Jerman yang tak acuh dengan Lokomotiv Moscow.
Baca Juga:
Bosan dan Tak Dihormati di Penjara, Mike Tyson Ngamuk Jotosi Napi Lain
Naumov bahkan tak segan menyebut Rangnick bakal meninggalkan Man United jika nantinya ada tawaran uang lebih banyak dari klub lain.
"Dia benar-benar tak peduli terhadap Lokomotiv Moscow. Dia tidak datang untuk membesarkan sepak bola, tetapi untuk mendapatkan uang," ujar Naumov.
"Sekarang dia ditawari uang di tempat lain, dia dan jajarannya akan pergi ke Man United." imbuhnya.
Berita Terkait
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
-
Kevin Ray Mendoza Sabet Penghargaan, Lini Depan Persib dan Manchester United Kena Sindir
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
-
Prediksi Pertandingan Liverpool vs Manchester United, Mampukah Setan Merah Curi Poin di Kandang The Reds?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib