Irwan Febri Rialdi
Meme Zinedine Zidane gabung Manchester United. (Twitter/@TeamCRonaldo)

Bolatimes.com - Nama Zinedine Zidane santer diberitakan akan menggantikan posisi Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United. Jika terjadi, setidaknya ada 5 pemain yang akan diboyong pria asal Prancis itu.

Untuk sementara, posisi Solskjaer berada dalam fase aman. Kemenangan atas Atalanta seakan memperpanjang masa bakti pria asal Norwegia tersebut di Man United.

Sebelumnya banyak pendukung Man United menyuarakan agar Solskjaer segera dilengserkan menyusul rentetan hasil minor di kancah domestik.

Baca Juga:
Dulu Curangi Timnas Indonesia, Jarred Gillet Kini Jadi Wasit Premier League

Dalam delapan laga yang telah dijalani, Man United telah tumbang sebanyak dua kali dan meraih dua kali hasil imbang. Padahal, di laga-laga tersebut Setan Merah menghadapi tim-tim yang secara materi ada di bawah The Red Devils.

Meskipun mampu meraih kemenangan atas Atalanta, posisi Solskjaer tak sepenuhnya aman mengingat adanya tuntutan untuk memperbaiki performa tim.

Apesnya, di laga selanjutnya Man United akan menghadapi tim-tim papan atas seperti Liverpool, Tottenham Hotspur, Atalanta dan Manchester City.

Baca Juga:
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Nepal

Jika Man United gagal meraih kemenangan atau malah meraih hasil minor di laga lanjutannya ini, Solskjaer pun bisa saja dipecat dan digantikan oleh Zinedine Zidane yang saat ini tengah menganggur.

Jika Zidane akan bergabung Man United, kira-kira siapa saja pemain yang akan diboyongnya untuk memuluskan tugasnya di Old Trafford?

1. Casemiro

Baca Juga:
Persita Bungkam Persikabo 2-1, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/2022

Gelandang milik Real Madrid, Casemiro, menjadi pemain yang sangat dibutuhkan Man United saat ini. Tak adanya sosok gelandang bertahan ditengarai sebagai salah satu penyebab banyaknya hasil minor yang didapat Setan Merah.

Untuk menutup kekurangan itu, Zidane diyakini akan mencoba memboyong Casemiro ke Man United bersamanya.

2. Karim Benzema

Baca Juga:
Reaksi Misterius Hendra Setiawan saat Didesak Jadi Pelatih oleh Juniornya

Man United saat ini banyak dihuni penyerang ganas yang  permainannya cenderung egois, selain Edinson Cavani. Hanya saja, pemain asal Uruguay ini tak banyak dimainkan dan lebih banyak berstatus pemain cadangan.

Hadirnya Zidane pun diyakini akan membuat Man United mendatangkan Karim Benzema. Pasalnya, kehadiran pemain asal Prancis ini akan membantu Cristiano Ronaldo dalam mencetak gol selayaknya di Real Madrid.

3. Federico Valverde

Man United kerap menggunakan formasi 4-2-3-1 Double Pivot. Selain gelandang bertahan seperti Casemiro, dibutuhkan gelandang box to box yang enerjik. Untuk itu nama Federico Valverde pun kemungkinan akan diboyong Zidane.

Valverde sendiri juga terbilang versatile yang bisa beroperasi sebagai bek kanan. Karena keunggulan itu, ia bisa menjadi opsi Zidane jika tak kunjung mendapatkan  bek kanan baru.

4. Kieran Trippier

Bek kanan pun menjadi salah satu kelemahan terbesar Man United kendati memiliki Aaron Wan-Bissaka dan Diogo Dalot. Keduanya sama-sama memiliki kekurangan dalam fase menyerang dan bertahan.

Untuk itu, Zidane kemungkinan besar akan mendatangkan bek kanan baru. Nama Kieran Trippier pun bisa jadi opsi mengingat pemain yang bersangkutan juga ingin kembali bermain di Inggris.

5. Marco Asensio

Man United memang punya banyak winger andal. Tapi Marco Asensio bisa jadi pembeda yang dibutuhkan Setan Merah berkat kreatifitasnya dan kemampuannya mencetak gol.

Saat ini, winger Man United terbilang minim kontribusi dari sisi kreatifitas. Itu mengapa Asensio bisa menjadi pembeda dan menjadi salah satu opsi pemain yang akan dibawa Zidane ke Old Trafford.

Kontributor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Load More