Rauhanda Riyantama
Pemain Juventus melakukan selebrasi usai mengalahkan AS Roma 0-1. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Bolatimes.com - Hasil Liga Italia pekan kedelapan yang digelar semalam, Minggu hingga Senin (18/10/2021) dini hari WIB. Juventus sukses mengalahkan AS Roma, sementara Napoli belum terkalahkan di awal musim ini.

Juventus berhasil memenangkan laga sengit kontra AS Roma dalam laga pekan kedelapan. Bermain di Stadion Allianz, Bianconeri menang tipis 1-0.

Gol kemenangan Juventus dalam laga ini dicetak oleh penyerang Moise Keane. Dia mencetak gol pada menit ke-16.

Baca Juga:
Hasil dan Klasemen Liga Spanyol usai Barcelona Hajar Valencia

Kemenangan Juventus sempat diwarnai kontroversi. Di mana AS Roma sejatinya mendapatkan gol lewat Tammy Abraham di menit 41.

Sayang gol itu dibatalkan oleh wasit Daniele Orsato yang malah meniup peluit pelanggaran oleh kiper Wojciech Szczesny kepada Henrikh Mikhitaryan, tepat sesaat sebelum Tammy Abraham mendapatkan bola dan mencetak gol.

Wasit menunjuk titik putih atas pelanggaran itu. Sayang, alih-alih mencetak gol, tembakan Jordan Veretout yang bertugas sebagai eksekutor justru sial, tembakannya bisa ditepis Szczesny.

Baca Juga:
Hasil dan Klasemen Liga Inggris usai Tottenham Bungkam Tim Kaya Newcastle

Dengan hasil ini, Juventus untuk sementara naik ke peringkat ketujuh dengan 14 poin berselisih tiga poin dari Inter Milan yang ada di peringkat ketiga. Sementara AS Roma tertahan di peringkat keempat dengan 14 poin.

Aksi Lorenzo Insigne saat Napoli kalahkan Torino 0-1. (FILIPPO MONTEFORTE / AFP)

Sementara di laga lainnya Napoli masih tak terkalahkan hingga memasuki pekan kedelapan. Menjamu Torino, mereka menjaga kesempurnaan dengan menang tipis 1-0.

Gol semata wayang pertandingan ini dicetak oleh Victor Osimhen di babak kedua. Hasil ini membuat tim besutan Luciano Spalletti selalu menang dalam delapan pertandingan pertama Liga Italia.

Baca Juga:
Termasuk Ronaldinho, Ini Pesepak Bola yang Kencani Bintang Film Porno

Napoli tetap memuncaki klasemen dengan 24 poin, unggul dua poin dari Milan di posisi kedua. Sementara itu, Torino di urutan ke-12 dengan mengumpulkan delapan poin.

Berikut hasil Liga Italia semalam.

Empoli vs Atalanta (1-4)
Genoa vs Sassuolo (2-2)
Udinese vs Bologna (1-1)
Napoli vs Torino (1-0)
Juventus vs Roma (1-0)

Baca Juga:
Bantai China 3-0, Indonesia Juara Piala Thomas 2020

Klasemen Terbaru Liga Italia

Klasemen terbaru Liga Italia.

 

Load More