Husna Rahmayunita
Pemain Barcelona, Gerard Pique protes ke wasit usai Frankie de Jong diganjar kartu merah saat laga melawan Cadiz, Kami (23/9/2021). (AFP/Cristina Quicler)

Bolatimes.com - Pelatih Barcelona Ronald Koeman buka suara usai timnya gagal menang di laga lanjutan Liga Spanyol. Koeman mengaku tak senang Barcelona ditahan imbang Cadiz dengan skor 0-0.

Dalam laga yang digelar di Stadion Neuvo Mirandilla, Jumat (24/9/2021) dini hari WIB. Barcelona harus melanjutkan pertandingan dengan 10 pemain, karena Frenkie de Jong diganjar kartu merah.

Tim berjuluk Blaugrana bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-65 usai akumulasi kartu kuning Frenkie de Jong.

Baca Juga:
AS Roma Menang Tipis, Berikut Klasemen Terbaru Liga Italia

Pemain asal Belanda itu dianggap telah melakukan dua pelanggaran hanya dalam waktu yang relatif singkat. Pelanggaran pertama de Jong, dilakukannya kepada pemain Cadiz Tomas Alarcon di menit ke-62.

Lalu, berselang tiga menit, ia melakukan tekel ke arah Alfonso Espino. Aksi tersebut membuat wasit bertindak hingga mengeluarkan de Jong dari lapangan.

Ronald Koeman mengakui buntut kartu merah tersebut membuat Barcelona makin rumit. Terlebih sejak awal pertandingan, tim tuan rumah tampil agresif.

Baca Juga:
Barcelona Gagal Menang, Berikut Klasemen Terbaru Liga Spanyol

Meskipun di tengah laga, Barcelona mampu mengimbangi gaya bermain Cadiz. Koeman menyebut anak asuhannya gagal memanfaatkan kesempatan.

"Kami meningkat karena kelelahan lawan kami. Kami memiliki peluang tetapi tidak memanfaatkannya. Lawan kami kuat secara fisik, dan Frenkie yang diusir keluar memperumit kami,” ujar Koeman seperti disadur dari Marca.

Atas hasil imbang ini, Barcelona kini bertengger di posisi ketujuh klasemen sementara Liga Spanyol dengan sembilan poin atau terpaut tujuh poin dengan Real Madrid yang berada di puncak.

Baca Juga:
Persib Bandung vs Borneo FC Imbang, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1

Koeman pun mengakui dirinya tak bisa mengeluhkan hasil ini. Menurutnya, tak hanya hasil, tetapi juga eksekusi skuad Los Cules yang perlu diperhatikan.

"Anda tidak bisa hanya melihat hasilnya, tetapi juga sikap dan eksekusinya. Saya tidak bisa mengeluh. Kami memiliki empat atau lima peluang yang tidak kami ambil, dan karena alasan itulah saya tidak senang," pungkas Koeman.

Baca Juga:
Momen Anak Ronaldo saat Pertama Kali Bertemu Lionel Messi: Dia Pendek

Load More