Bolatimes.com - Kabar besar datang dari Inggris. Mantan pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, dikebarkan telah sepakat menjadi manajer baru Everton. Demikian klaim dari media ternama Inggris, Sky Sports, Selasa (17/12/2019).
Ancelotti disebut tiba di Merseyside pada Senin (16/12/2019) pagi waktu setempat. Sky pun mengklaim jika pembicaraan antara klub Liga Inggris asal Liverpool itu dengan Ancelotti berlangsung sangat lancar.
Bahkan, pembicaraan berujung pada setujunya Ancelotti untuk menjadi pelatih Everton berikutnya. Disebutkan jika juru taktik berusia 60 tahun itu hanya tinggal menunggu waktu saja untuk diresmikan sebagai pelatih baru The Toffees --julukan Everton.
Baca Juga:
Semen Padang Vs Borneo FC Imbang, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2019
Ya, Ancelotti bisa dipastikan sebagai bos baru Everton menggantikan posisi Marco Silva yang dipecat belum lama ini.
Ancelotti sendiri sejatinya baru saja dipecat sebagai pelatih Napoli pada pekan lalu, sekalipun membawa tim berjuluk Partenopei itu ke babak 16 besar Liga Champions.
Meski demikian, Napoli memang terseok-seok di kompetisi Liga Italia Serie A musim ini dengan masih tertahan di peringkat kedelapan klasemen dari 16 giornata yang telah dihelat.
Baca Juga:
Gareth Bale Asyik Mainan Botol Di Laga Valencia Vs Real Madrid
Ancelotti sendiri sebelumnya sudah pernah melatih di Inggris. Don Carletto --julukan Ancelotti-- pernah dua tahun menukangi Chelsea pada 2009-2011, dengan raihan double winners pada musim 2009/2010, yakni menjuarai Liga Inggris dan Piala FA.
Untuk mengisi kekosongan sementara, mantan striker Everton, Duncan Ferguson saat ini berperan sebagai pelatih interim klub.
Ferguson sendiri sukses membawa Everton meraih kemenangan impresif 3-1 atas Chelsea yang menaikkan moral, sebelum mengantarkan The Toffees menahan imbang Manchester United 1-1 di Old Trafford pada dua laga pamungkas di pentas Liga Inggris.
Baca Juga:
Link Live Streaming PSIS Semarang Vs Madura United, Kesempatan Balas Dendam
Meski meraih hasil positif secara back-to-back, kubu Everton telah menampik spekulasi bahwa status Ferguson akan dipermanenkan menjadi pelatih tetap Everton.
Berita Terkait
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Dipecundangi Juventus, Pelatih Napoli Ogah Mengakui Kekalahan hingga Salahkan Nasib
-
Liga Champions Matchday 5: Link Live Streaming Real Madrid vs Napoli, Saksikan di Sini
-
10 Data Fakta Aksi Garnacho yang Bikin Setan Merah Mengganas saat MU Mempermalukan Everton
-
Perjalanan Luciano Spalletti, Pelatih Bertangan Dingin yang Kini Tukangi Timnas Italia
-
4 Pemain Lee Man FC yang Wajib Diwaspadai Bali United Jelang Duel di Kualifikasi Liga Champions Asia
-
Kisah Kim Min-jae, Anak Asuh Kesayangan Shin Tae-yong yang Kini Gabung Bayern Munich
-
Jadi Lawan Impian Pemain Timnas Indonesia, Brasil Bakal Dilatih Carlo Ancelotti
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib