Galih Priatmojo
Roberto Firmino mencetak hat-trick di laga Liverpool kontra Arsenal salah satu golnya dicetak lewat tendangan penalti di babak kedua. Pada laga pekan ke-20 yang dihelat di Anfield itu Liverpool menang telak atas Arsenal 5-1, Minggu (30/12/2018). [PAUL ELLIS / AFP]

Bolatimes.com - Liverpool dipastikan tampil ngegas usai jeda internasional, pasalnya mereka sudah ditunggu Tottenham Hotspur di hari Minggu terakhir bulan Maret ini. Salah satu bomber Liverpool yang merupakan idola penggawa Timnas Indonesia U-19, Syahrian Abimanyu, pun saat ini tengah dalam performa puncaknya jelang menghadapi Spurs.

Skuat bangau merah baru saja kembali ke posisi puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris usai menekuk Fulham akhir pekan lalu. Namun, seusai jeda internasional yang baru saja berakhir, posisi mereka bakal mendapat ujian dari Tottenham Hotspur yang akan bertamu ke Anfield, Minggu (31/3/2019).

Berdasar catatan dari 24 bentrok kedua tim di Liga Primer Inggris, Liverpool jauh lebih mendominasi. Mereka berhasil meraih 15 kemenangan serta delapan kali imbang.

Baca Juga:
Pemain Asal Korea Selatan Ini Kritik Kick Off Liga 1 2019, Begini Alasannya

Mereka terhitung baru sekali kalah yakni pada Mei 2011. Kala itu, Liverpool yang masih ditangani Kenny Dalglish takluk 0-2 dari Tottenham Hotspur.

Sebagai tambahan, Liverpool juga digdaya lho kala bermain di kandang. Anak asuhan Jurgen Klopp belum terkalahkan dari 36 laga kandang terakhir di Liga Primer Inggris.

Tak hanya itu, jelang menghadapi Tottenham Hotspur, Liverpool dipastikan bakal ngegas. Apalagi dua bombernya Roberto Firmino dan Sadio Mane tengah dalam kondisi on fire bersama timnasnya masing-masing.

Baca Juga:
Hadapi Kalteng Putra, Striker Persija Ini Berambisi Buka Keran Gol

Roberto Firmino, Mohamed Salah, dan Sadio Mane saat melawan West Ham (Oli Scarff/AFP)

Sebut saja Roberto Firmino yang beberapa waktu lalu menjadi pembuka asa bagi skuat Brasil kala melumat Republik Ceko 3-1 di laga persahabatan. Pemain yang jadi idola penggawa Timnas Indonesia U-19, Syahrian Abimanyu itu saat ini sudah mencatatkan 11 gol dan 6 assist dari 30 laga di Liga Primer Inggris. Salah satu golnya itu juga dicatat kala menumbangkan Tottenham Hotspur di pertemuan pertama musim ini.

Sementara tak kalah garangnya, Sadio Mane juga tampil luar biasa kala timnya Senegal menghadapi laga internasional kontra Mali. Turun sebagai pemain pengganti, pemain yang juga telah membukukan 11 gol tersebut mampu memecah kebuntuan setelah lebih dulu tertinggal 0-1 dari Mali. Dalam laga itu, Senegal akhirnya mampu membalikkan keadaan jadi 2-1 setelah Moussa Konate mencetak gol kemenangan Senegal di masa injury time.

Duet Mane dan Firmino ditambah Salah yang tengah memburu kesaktiannya, kemungkinan bakal menyulitkan Spurs yang juga tengah membidik asa untuk bertahan di tiga besar klasemen sementara Liga Primer Inggris.

Baca Juga:
Kalah dari Tim Inggris, Skuat Garuda Select Pecahkan Rekor

 

Load More