Bolatimes.com - Nama penyerang Chelsea, Olivier Giroud mendadak disebut menjadi target Barcelona menyusul kontraknya akan segera berakhir di Stamford Bridge. Giroud dikabarkan dipersiapkan untuk membantu Lionel Messi dan Luis Suarez di lini depan Barcelona.
Kontrak Olivier Giroud bersama Chelsea akan berakhir pada akhir musim ini dan sang pemain dikabarkan belum menyetujui untuk memperpanjang kontraknya.
Sementara itu, para petinggi Barcelona yang tengah mencari penyerang baru untuk membantu Lionel Messi dan Luis Suarez dikabarkan mulai melirik Olivier Giroud.
Baca Juga:
Lepas dari Kas Hartadi, Kalteng Putra Dapatkan Pelatih Anyar Asal Brasil
Dinukil dari Mirror, Barcelona dilaporkan sebelumnya tertarik dengan rekan setim Giroud, yaitu Alvaro Morata. Akan tetapi melihat Atletico Madrid yang juga menyiapkan langkah untuk mendatangkan Morata membuat klub raksasa Spanyol itu ubah haluan.
Barcelona pun mencoba untuk mendekati Olivier Giroud. Pihak klub dikabarkan sudah menjalin kontak dengan perwakilan pemain Timnas Prancis tersebut untuk membicarakan kemungkinan transfer.
Masih di laporan yang sama menyebutkan bahwa kemungkin Barcelona akan mengeluarkan uang sebesar 15 juta euro atau sekitar Rp 241 miliar untuk mendatangkan pemain berusia 32 tahun tersebut ke Camp Nou.
Baca Juga:
Bikin Petinggi Manchester United Kagum, Solskjaer Bisa Jadi Pelatih Tetap
Dengan ketertarikan yang ditunjukkan Barcelona, Chelsea tentu akan mempertimbangkan hal tersebut ketimbang mereka akan kehilangan Giroud dengan status bebas transfer di musim panas mendatang.
Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri dikabarkan tidak mungkin membiarkan Olivier Giroud dan Alvaro Morata pergi dari Stamford Bridge. Terlebih The Blues juga tengah terancam akan kehilangan Eden Hazard yang diincar Real Madrid.
Namun di sisi lain, Chelsea juga sedang berusaha mendatangkan Gonzalo Higuain dari AC Milan. Penyerang asal Argentina itu menjadi target utama The Blues. Kerja sama yang pernah dijalin Sarri dan Higuain di Napoli menjadi alasan utama Chelsea tertarik untuk memboyongnya.
Baca Juga:
Mantan Miss Belgia Sebut Man United Berminat Datangkan Yannick Carrasco
Chelsea sendiri sudah menjalin kontak dengan Juventus untuk membicarakan kesepakatan transfer. Proses mendatangakan Higuain dikatakan sulit lantaran sang pemain sudah dipinjamkan ke AC Milan.
Berita Terkait
-
Bek Kiri Rp 695,2 Miliar Keturunan Indonesia Direkrut Klub Premier League, Dikontrak 6 Tahun
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Olivier Giroud Siap Bikin Kejutan, Siap-Siap AC Milan Gigit Jari
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib