Bolatimes.com - Juventus menang dramatis saat menghadapi tamunya Sampdoria pada laga pekan ke-19 Serie A di Allianz Stadium, Sabtu (29/12/2018). Bianconeri menang tipis 2-1.
Dalam pertandingan itu, Juve unggul cepat lewat gol yang dicetak oleh Cristiano Ronaldo di menit ke-2. Namun di menit 33 Sampdoria membalas lewat eksekusi penalti Fabio Quagliarella.
Di babak kedua, Ronaldo kembali mencatatkan namanya di papan skor lewat titik penalti di menit 65. Sampdoria nyaris menyeimbangkan papan skor di masa injuri jika saja gol yang dicetak Riccardo Saponara tidak dianulir wasit Paolo Valeri.
Baca Juga:
Bantai Arsenal, Firmino Cetak Hat-trick
Berakhir dramatis, pertandingan tersebut juga warnai sejumlah protes yang pada akhirnya memaksa Valeri untuk memastikan keputusannya lewat VAR, Video Assistant Referee, sebanyak tiga kali. Yaitu saat memutuskan dua kali penalti dan membatalkan gol Saponara.
Usai pertandingan, Ronaldo mengaku puas dengan performa wasit. Menurutnya, ada situasi di mana VAR memang dibutuhkan.
"Saya mendukung penggunaan VAR karena memang kerap terjadi kesalahan," kata Ronaldo usai pertandingan.
Baca Juga:
Dulu Pamer Mobil Emas, Asamoah Gyan Kini Bangkrut dan Telantarkan Istri
"Kita harus membiarkan wasit bekerja. Meski di beberapa situasi tidak akan mudah, bahkan untuk mereka (wasit)," sambungnya seperti dimuat Scoresway.
"Kami melalui paruh musim ini dengan baik dan kami harus tetap bekerja keras untuk mempertahankan posisi kami di paruh musim yang kedua."
Dengan kemenangan tersebut, Juventus yang kini mengantongi 53 poin, belum tergoyahkan di puncak klasemen sementara Serie A. Sementara Sampdoria tertahan di posisi lima dengan koleksi 29 poin.
Baca Juga:
5 Fakta Penting Jelang Juventus vs Sampdoria, Ujian Si Nyonya Tua
Sedangkan bagi Ronaldo, dua gol yang dilesakkannya ke gawang Sampdoria mengantarkan mantan bomber Real Madrid itu ke puncak daftar top skor sementara Serie A dengan 14 gol.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
-
Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23 Kontra Irak, Erick Thohir Dituntut Turun Tangan
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Drama Full Tegang 90 Menit Al Shabab vs Al Nassr, Cristiano Ronaldo sampai Ketar-ketir
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Pemegang Gelar Top Skorer Euro Sepanjang Masa Cristiano Ronaldo Murka pada Wasit di Riyadh Season Cup 2024
-
UEFA bakal Gunakan Bola 'Sakti' di Euro 2024
-
5 Negara Calon Kuat Juara Euro 2024: Satu di Antaranya Tampil Sempurna di Babak Kualifikasi
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib