Stephanus Aranditio | Andiarsa Nata
Kiper Burnley, Joe Hart (Geoff Caddick/AFP)

Bolatimes.com - Mantan kiper Manchester City, Joe Hart mendapatkan penghargaan tinggi dari mantan klubnya. Belum lama ini The Citizens mengabadikan nama Joe Hart sebagai nama lapangan tempat akademi sepak bola Manchester City berlatih.

Kerjasama yang dijalin Manchester City dengan Joe Hart memang tidak sebentar. Joe Hart didatangkan City pada tahun 2006 dari Shrewsbbury Town. Hart akhirnya memutuskan mengakhiri kontraknya bersama The Citizens pada awal musim 2018/19 kemarin dan bergabung dengan Burnley.

Namun sebelum itu, Joe Hart sempat dipijamkan ke West Ham dan Torino. Selama berseragam Manchester City, kiper berusia 31 tahun itu telah mempersembahkan dua gelar Liga Primer, dua Piala Inggris, dan dua Piala FA dalam 348 penampilannya di semua kompetisi bersama City.

Baca Juga:
Dani Alves Minta Trofi Liga Champions Ditukar dengan Piala Dunia

Atas dedikasinya selama 12 tahun itu, Manchester City pun mengabadikan nama Joe Hart sebagai nama lapangan tempat akademi sepak bola Manchester City berlatih. Di lapangan tersebut juga dihiasi oleh mozaik Joe Hart saat masih berseragam The Citizens.

Joe Hart berdiri di depan Mozaik dan namanya yang dijadikan nama tempat latihan akademi Manchester City (@ManCity/Twitter)

Mozaik yang didesain oleh seniman lokal Manchester, Mark Kennedy itu menggambarkan selebrasi Joe Hart saat berhasil menjuarai Liga Primer pada musim 2011/12.

Melihat hal itu, Joe Hart pun merasa terhormat atas yang penghargaan yang diberikan Manchester City dengan menagabadikan namanya sebagai nama lapangan tempat akademi sepak bola Manchester City berlatih.

Baca Juga:
5 Fakta Jelang Pertemuan Chelsea vs Manchester United

''Melihat lapangan di City Football Academy yang didedikasikan untuk saya adalah sebuah kehormatan besar bagi saya. Man City telah menjadi bagian besar dalam hidup dan karier saya,'' tutur Joe Hart.

Perasaan bangga juga diungkapkan oleh Joe Hart. Walaupun Manchester City mempunyai banyak kiper legendaris, tetapi pihak klub memilih namanya sebagai nama tempat latihan akademi klub. Itulah yang membuat Hart merasa istimewa.

''Saya sangat bangga dengan apa yang saya dan teman-teman capai di masa itu. Kami punya banyak penjaga gawang legendaris lain sepanjang sejarah Man City dan saya merasa istimewa bahwa klub telah memilih saya,'' tutup kiper yang kini membela Burnley itu.

Baca Juga:
Peduli Kanker, Messi Bantu Pembangunan Pusat Kanker di Spanyol

Load More