Bolatimes.com - Kiper Liverpool, Loris Karius dikabarkan diinginkan oleh Beskitas baru-baru ini. Menanggapi pinangan tersebut, Jurgen Klopp diketahui siap membiarkan izin kipernya tersebut untuk pergi meninggalkan Anfield.
Posisi Loris Karius sebagai kiper utama Liverpool saat ini tengah diambil alih oleh Alisson Becker yang baru saja didatangkan dari AS Roma. Hal ini terbukti dalam beberapa laga terakhir Liverpool, Jurgen Klopp selalu memainkan Alisson.
Keputusan untuk mendatangkan Alisson Becker dan menjadikannya kiper utama tidak terlepas dari performa Karius yang semakin menurun. Blunder yang sering dilakukan Karius membuat kiper berkebangsaan Jerman ini sulit kembali menemukan performa terbaiknya.
Baca Juga:
Meski tak Cetak Gol, Ronaldo Raih Nilai Tertinggi di Juventus
Kritikan dan olok-olokan yang Karius terima membuat kiper berusia 25 tahun ini semakin merasa tertekan. Meski dukungan dari pelatih dan rekan timnya selalu diberikan, tapi hal itu saja tidak cukup.
Kedatangan Alisson Becker yang kini mengambil tempatnya semakin membuat Karius putus asa untuk berada di Anfield.
Berdasarkan Mirror, melihat kondisi Loris Karius itu, klub asal Turki, Besiktas dikabarkan telah melakukan pendekatan untuk Karius.
Baca Juga:
3 Pemain Hong Kong yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia U-23
Dilaporkan pembicaraan mengenai transfer itu tengah berlangsung dan Besiktas tertarik dengan kesepatakan peminjaman. Meski begitu, hal tersebut juga tidak menutup kemungkinan Besiktas akan mempermanekan Karius sebagai pemainnya.
Mengeni keinginan Besiktas yang menginginkan jasa dari Karius, Jurgen Klopp dilaporkan memberi izin untuk Karius meninggalkan Anfield jika kesepakatan tersebut sesuai untuk Liverpool.
Tetapi sebelum itu terjadi, Klopp berharap untuk bisa merehabilitasi Karius musim ini setelah diketahui ia menderita gegar otak usai final Liga Champions musim lalu.
Baca Juga:
Korban Debut Ronaldo, Kiper Chievo Retak Tulang Hidung
Jika kesepatakan itu terwujud, posisi Loris Karius sebagai kiper pelapis Alisson Becker akan digantikan oleh Simon Mignolet yang gagal dijual ke Napoli.
Selain Loris Karius yang diizinkan untuk pergi, Jurgen Klopp juga memberikan izin kepada Divock Origi untuk meninggalkan Anfield. Penyerang asal Belgia itu kabarnya tengah diincar oleh Borussia Dortmund.
Tetapi keputusan itu akan terwujud jika Dortmund memenuhi permintaan Liverpool yang mematok harga 27 juta poundsterling atau sekitar Rp 501 miliar untuk melepas Divock Origi.
Baca Juga:
Prediksi Timnas Indonesia U-23 vs Hongkong di Asian Games 2018
Berita Terkait
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Jelang Jepang vs Indonesia, Persib dan Liverpool Kompak Lakukan Ini
-
Pemain Asal Liverpool Tegaskan Timnas Indonesia akan Jadi Pelampiasan Jepang: Tidak Punya Pilihan Lagi!
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib