Bolatimes.com - Permainanan apik yang ditunjukkan oleh sang kapten Barcelona, Lionel Messi di laga perdana La Liga musim 2018/19 mengundang pujian yang dilayangkan kepadanya. Pujian tersebut datang dari rekan setimnya, yakni Sergio Busquets yang menyebut penampilan Messi sebagai karya seni.
Barcelona memperoleh kemenangan pertamanya di laga perdana La Liga saat menaklukkan Deportivo Alaves dengan skor 3-0 yang berlangsung di Camp Nou, Minggu (19/8/2018) dini hari WIB.
Adapun tiga gol yang dicetak oleh Barcelona berasal dari Lionel Messi (64' dan 90+2') dan Philippe Coutinho (83').
Baca Juga:
Jose Mourinho Geram dengan Film Dokumenter Manchester City
Sebelum Tim besutan Ernesto Valverde ini sukses membungkam Deportivo dengan skor telak, mereka harus mengalami kesulitan di babak pertama.
Barcelona sangat kesusahan untuk membobol gawang Deportivo hingga menit ke-64 meski Blaugrana lebih mengusai permainan dan terus memberikan gempuran ke gawang Deportivo.
Kesulitan ini diakui oleh gelandang Barcelona, Sergio Busquets. Pemain Timnas Spanyol ini mengatakan cukup kesulitan untuk membuka keunggulan.
Baca Juga:
Maurizo Sarri Yakin Eden Hazard Bisa Jadi Pemain Terbaik Dunia
Namun ditengah kesulitan yang dialami oleh anak asuh Ernesto Valverde, bersamaan itu juga Lionel Messi menunjukkan permainan apiknya yang disebut sebagai karya seni oleh Busquets.
"Itu cukup sulit, sampai karya seni Messi muncul," kata Sergio Busquets seperti yang dilansir dari Sport.es.
Bagaimana tidak, pada laga tersebut seperti menjadi panggung milik Lionel Messi. Pemain yang dinobatkan meraih Ballon d'Or sebanyak lima kali ini mencetak dua gol untuk Barcelona lewat aksi individunya.
Baca Juga:
Aksi Via Vallen di Pembukaan Asian Games 2018 Menuai Kontroversi
Gol pertama Messi tercipta lewat tendangan bebas cerdiknya. Kapten Argentina itu dengan hebatnya melepaskan tendangan melewati kaki pagar pemain Deportivo yang melompat.
Sementara gol kedua Messi tercipta saat ia menerima umpan jauh dari Luis Suarez di dalam kotak penalti. Pergerakan pemain berusia 31 tahun ini tidak bisa diajaga dan berhasil melepaskan tendangan yang berujung gol.
Kemenangan itu pun membuat Barcelona meraih tiga poin dan berada di puncak klasemen sementara La Liga. Di bawah Barcelona, ada Levante dan Real Sociedad yang mengikuti dengan poin yang sama, yakni 3 poin.
Baca Juga:
Maradona: Lupakan Timnas Argentina, Lionel Messi!
Berikut video penampilan apik Lionel Messi melawan Deportivo.
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
David Alaba Cedera Parah, Setelah Real Madrid Bantai Villareal 4-1 dan Pastikan Lolos 16 Besar Liga Champion
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib