Bolatimes.com - Tottenham Hotspur menjadi tim yang adem ayem dalam bursa transfer musim panas 2018. Skuat The Lilywhites tak membeli satu pemain pun dan menjadi tim pertama yang mencatatkan sejarah baru di era Liga Primer Inggris.
Bursa transfer musim panas Inggris telah tutup pada Kamis (9/8/2018) pukul 23.00 WIB, hingga palu diketuk nyatanya tak ada pemain baru yang datang.
Sebenarnya, Tottenham sempat dihubungkan dengan beberapa pemain seperti gelandang Aston Villa, Jack Grealis dan bek PSG, Layvin Kurzawa, Kevin Gameiro dari Atletico Madrid. Namun, kabar itu menguap dan hanya menjadi rumor belaka.
Baca Juga:
Ini Makanan Sederhana Favorit Top Skor AFF U-16 Bagus Kahfi
Apa yang dilakukan Tottenham itu justru membuat klub asal London itu mencatatkan sejarah baru di era Liga Primer sejak 2003.
Dilansir dari Talksport, Spurs menjadi tim Liga Primer yang tak membeli pemain di bursa transfer selama 15 tahun terakhir. Selain itu, mereka juga satu-satunya tim dari lima liga top Eropa yang tak mendatangkan pemain baru.
Kendati demikian, pelatih Tottenham, Mauricio Pochettino tidak terlalu merisaukan. Ia tetap senang dengan keputusan yang telah diambil Spurs.
Baca Juga:
Kalahkan Malaysia, Timnas Indonesia U-16 Vs Thailand di Final
"Tentu saja, publik pasti tidak memahami kenapa Tottenham tidak membeli atau menjual pemain. Tapi, terkadang di sepak bola, Anda butuh sikap yang berbeda," ujar Pochettino mengutip dari The Guardian.
"Tapi, saya senang bisa mempertahankan skuat bersama,” imbuh pria asal Argentina tersebut.
Keadaan senyap Tottenham di bursa transfer disinyalir karena klub tengah menata finansial yang sedang membangun stadion baru.
Baca Juga:
Lechia Gdansk Sampaikan Rasa Duka untuk Bencana Gempa Lombok
Di sisi lain, Spurs telah memperpanjang kontrak beberapa pemain andalannya seperti Harry Kane, Son Heung-min, dan Erik Lamela.
“Saya pikir klub telah memberikan dampak besar untuk mengusahakan perpanjangan kontrak beberapa pemain seperti Harry Kane, dan Heung Min Son. Klub juga sedang berusaha menyelesaikan stadion secepat mungkin,” tutup eks pelatih Espanyol itu.
Baca Juga:
Salam Perpisahan Haru dari Thibaut Courtois untuk Fans Chelsea
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Panggil Pemain Muda Tottenham Hotspur ke Timnas U-20, Han Willhoft-King Merespon Begini
-
Makedonia Utara vs Inggris: Dibantu Gol Bunuh Diri The Three Lions Tak Terkalahkan
-
Hasil Liga Inggris: Dramatis, Tottenham Meraih Kemenangan Dramatis atas Liverpool
-
Hasil Liga Inggris: Liverpool Menang Telak, Tottenham Hajar Manchester United, Manchester City Kalahkan Newcastle
-
Bima Sakti Buka Peluang Pemain Tottenham untuk Perkuat Timnas Indonesia U-17, tapi ...
-
Debut Pahit Harry Kane, Gagal Bawa Bayern Munich Juara Piala Super Jerman usai Dibantai RB Leipzig
-
Harry Kane Resmi Gabung Bayern Munich, Mimpi Menangkan Trofi akan Segera Terwujud
-
Siap Urus Naturalisasi, Ketum PSSI 'Tantang' Pemain Tottenham Gabriel Han Willhoft-King Datang ke Indonesia
-
Tim-tim Inggris yang Juara di Pramusim, Ada Klubnya Elkan Baggott
-
Termasuk Al Hilal, Berikut 5 Klub Paling Boros di Bursa Transfer Musim Panas 2023
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib