Galih Priatmojo | Andiarsa Nata
Eden Hazard/Twitter

Bolatimes.com - Menanggapi isu kepergian Eden Hazard yang dikabarkan diincar Real Madrid, Chelsea justru memperkenalkan jersey tandang anyarnya, Minggu (20/7/2018). Menariknya, The Blues memperkenalkan jersey anyarnya itu dengan menggunakan Eden Hazard sebagai modelnya.

Kabar mengenai kepergian Eden Hazard dari Chelsea semakin santer diberitakan. Real Madrid sebagai klub yang ingin memakai jasa dari pemain Timnas Belgia itu dikabarkan telah memberikan penawaran 170 juta poundsterling atau sekitar Rp 3,2 triliun.

Bersamaan dengan kabar kepindahan Hazard tersebut, baru-baru ini Chelsea justru memperkenalkan jersey tandang terbarunya.

Baca Juga:
Tiket Musiman Ludes Terjual, Ronaldo Dianggap Bawa Hoki Juventus

Melalui situs resminya, The Blues memperkenalkan jersey tandangnya yang di dominasi oleh warna kuning tersebut. Ini adalah pertama kalinya Chelsea meluncurkan jersey warna kuning sejak musim 2014/15.

Namun bukan itu yang menjadi fokus perhatian. Dalam foto perilisan jersey tandang terbaru Chelsea di Instagram, mereka menggunakan Eden Hazard sebagai modelnya.

Dengan hadirnya Eden Hazard dalam perilisan jersey tersebut menimbulkan spekulasi akan masa depan dari pemain berusia 27 tahun itu.

Baca Juga:
Ini Penampakan Rumah Mewah Ronaldo yang Dijual, Berminat?

Sebelumnya Eden Hazard pernah mengatakan ingin menemukan sesuatu yang baru setelah membela Chelsea selama enam tahun.

Pelatih Belgia, Roberto Marinez juga memberikan saran kepada Hazard untuk mempertimbangkan masa depannya di Chelsea jika ia ingin mengembangkan karirnya.

Baca Juga:
Hugo Lloris Ungkap Peran Messi Atas Keberhasilan Prancis

Namun dengan beredarnya foto Hazard sebagai model perilisan jersey terbaru Chelsea tersebut, seolah itu menjadi jawaban tentang masa depan Hazard  bersama The Blues.

Apakah Eden Hazard akan bertahan di Chelsea atau akan merapat ke Real Madrid?

Patut ditunggu!

Baca Juga:
Ini Lho Gandengan Bek Prancis Benjamin Pavard yang Mempesona

Load More