Bolatimes.com - Klub-klub peminat servis Harry Kane di bursa transfer musim panas 2018 tampaknya harus gigit jari. Penyerang berusia 24 tahun itu resmi memperpanjang kontraknya bersama Tottenham Hotspur hingga 2024 mendatang.
Sebelum mengekstensi durasi kontraknya ini, Kane sendiri sejatinya masih terikat kontrak dengan Tottenham hingga musim panas 2022. Namun, penyerang internasional Inggris itu belakangan memang dikabarkan siap hijrah demi mengembangkan kariernya, sebagaimana raksasa Spanyol Real Madrid disebut-sebut meminati jasanya.
Tottenham pun mengambil langkah preventif dan akhirnya mengamankan servis Kane untuk jangka panjang. Kontrak anyar sang bomber dengan Spurs akan berlaku hingga 2024.
Baca Juga:
Leicester City Resmi Datangkan Mantan Bek Manchester United
"Kami dengan gembira mengumumkan bahwa Harry Kane telah menandatangani kontrak baru berdurasi enam tahun dengan klub, yang akan berlaku hingga 2024," demikian pernyataan resmi Tottenham di laman resmi mereka.
Harry Kane (sumber: twitter)
Baca Juga:
5 Fakta Penting Piala Dunia 2018
Kane yang kini tengah bersiap dengan Timnas Inggris untuk tampil di Piala Dunia 2018, pun tak bisa menyembunyikan kegembiraannya.
"Saya sangat senang, ini adalah hari yang membanggakan. Tentu saja saya telah melalui beberapa musim yang hebat dan saya menantikan musim-musim mendatang bersama Tottenham," kata Kane.
"Pertama-tama dan yang terpenting, saya menantikan stadion baru dan semoga kami terus maju sebagai sebuah klub. Rasanya sangat menyenangkan bisa secara konsisten lolos ke Liga Champions, jadi saya sangat antusias untuk mencoba lagi berjuang di sana dan dengan Liga Inggris dan Piala FA, kami akan berusaha melangkah sejauh mungkin," jelasnya.
Baca Juga:
Mascherano dan Skuat Argentina Siap Bantu Messi di Piala Dunia
Kane adalah penyerang jebolan akademi Tottenham dan mulai rutin tampil di tim utama pada musim 2014/2015. Kane telah mencetak total 140 gol dalam 213 pertandingan di semua kompetisi bersama The Lilywhites - julukan Spurs. Sang striker juga sudah dua kali menjadi top skorer Liga Inggris, yakni pada musim 2015/2016 dan 2016/2017
Berita ini sudah ditayangkan di suara.com dengan judul: Bakal di Tottenham untuk Waktu yang Lama, Harry Kane Semringah
Baca Juga:
Mohamed Salah Bicara Peluang Timnas Mesir di Piala Dunia 2018
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Panggil Pemain Muda Tottenham Hotspur ke Timnas U-20, Han Willhoft-King Merespon Begini
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Goran Paulic Bela Lini Serang Persib yang Disorot Lantaran Mendadak Mandul
-
Kondisi Juergen Klopp Setelah Ditabrak Kostas Tsimikas
-
Manchester United Dibuat Pesakitan West Ham, Erik Ten Hag Keluhkan Soal Ini
-
Media Vietnam Bandingkan Kualitas Pemain Liga Inggris Timnas Indonesia dan Jepang: Beda Kelas!
-
Tolak Tawaran Shin Tae-yong, Pemain Keturunan Berlaga di Liga Inggris Ini Hanya Jadi Penghias Bangku Cadangan
-
Efek Pemain Liga Inggris, Media Vietnam Tak Anggap Remeh Timnas Indonesia Meski Dibantai Irak
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib