Bolatimes.com - Gelandang serang Jesse Lingard punya ambisi besar terkait masa depannya bersama skuat Manchester United di Liga Premier Inggris. Meski saat ini Lukaku dkk belum beranjak di posisi kedua peringkat klasemen sementara Liga Premier Inggris, tetapi talenta muda jebolan akademi Manchester United tersebut meyakini materi yang ada saat ini cukup menjanjikan di masa mendatang.
Jesse Lingard berharap dia dan rekan satu timnya bisa mengulangi masa kejayaan tahun 1992. Pada periode tersebut Manchester United berhasil memboyong tiga trofi bergengsi.
Ia mengaku saat ini bersama Marcus Rashford dan Paul Pogba sudah lama saling mengenal sejak dari Akademi Manchester United, sama dengan para pendahulunya David Beckham, Paul Scholes dan Ryan Giggs sebelum memenangkan treble winner pada 1998-99.
Karena itu, penyerang berusia 25 tahun tersebut ingin membangun permainan yang apik bersama Rashford dan Pogba.
"Ini semua tentang membuat sejarah baru, ketika Anda melihat tim dengan Paul Scholes, David Beckham, Gary Neville dan melihat apa yang telah mereka capai dan itu benar seperti saya, Marcus dan Paul. Kami mencoba dan meniru itu dan memenangkan piala" katanya kepada BBC seperti yang dikutip Bolatimes.com, Jumat (30/3/2018).
Saat ini Lingard telah melewati musim yang baik bersama tim asuhan Jose Mourinho. Mencetak delapan gol dan empat assist di Liga Premier.
Bersama Manchester United, Lingard sedang berusaha membuat lebih dari 30 penampilan di liga untuk pertama kalinya dan dia mengaku sedang menikmati permainan sepak bolanya.
"Ini adalah awal permulaan, saya merasa nyaman dalam diri saya dan lingkungan saya sehingga membuat saya bebas dari stres. Saya mulai menikmati permainan ini," lanjutnya.
Kita nantikan saja bagaimana cara Jesse Lingard, Marcus Rashford, dan Paul Pogba untuk mengikuti jejak kejayaan tahun 1992. Mengingat sudah banyak tersebarnya kabar bahwa hubungan Pogba dan Jose Mourinho sedang memburuk.
BOLATIMES.com/Andiarsa Try Prawinata
Berita Terkait
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
-
Justin Hubner Orang Indonesia Pertama Yang Bakal Main di Premier League, Naturalisasi Bukan Pemain Tak Laku
-
Kevin Ray Mendoza Sabet Penghargaan, Lini Depan Persib dan Manchester United Kena Sindir
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib