Irwan Febri Rialdi | Arif Budi Setyanto
Kapten Timnas Indonesia U-22 Rizky Ridho saat lawan Vietnam di semifinal SEA Games 2023. (dok.PSSI)

Bolatimes.com - Media Vietnam turut memberikan prediksi mengenai duel Timnas Indonesia U-24 vs Kirgistan pada laga perdana Grup F Asian Gammes 2022, Selasa (19/9/2023). Menurut mereka, Garuda bisa meraih kemenangan.

Sebagai informasi, timnas Indonesia U-24 akan bentrok melawan Kirgizstan, Chinese Taipei, dan Korea Utara di Asian Games 2022. Peluang Garuda Muda untuk lolos dari fase grup terbuka lebar.

Walau mengalami krisis pemain, timnas Indonesia U-24 dianggap punya skuad yang mumpuni. Hal itu karena Indra Sjafri memanggil beberapa nama yang sudah pernah mengantongi caps di tim senior.

"Skuad Indonesia diibaratkan 'miniatur timnas' di Asian Games 2022, termasuk talenta muda yang menjadi tulang punggung di tim senior," tulis laporan The Thao247 disadur Selasa (19/9/2023).

Lebih lanjut, Kirgizstan dianggap tidak punya tim yang bagus. Berkaca di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 lalu, mereka belum meraih kemenangan.

Bahkan Kirgizstan gagal meraih kemenangan menghadapi tim lemah Asia Tenggara, Myanmar dengan skor imbang 1-1.

"Kirgizstan dinilai tidak punya kualitas tinggi dibanding kontestan Asian Games 2022. Pada Kualifikasi Piala Asia U-23 baru-baru ini, Kirgizstan hanya mendapatkan satu poin," imbuhnya.

Maka dari itu, media Vietnam memprediksi bahwa timnas Indonesia U-24 bisa menang lawan Kirgizstan. Anak asuh Indra Sjafri disebut bakal meraih kemenangan tipis dengan skor 2-1 dari lawannya.

Load More