Bolatimes.com - Hendri Susilo diberhentikan jadi pelatih Persiraja Banda Aceh di tengah putaran Liga 1. Pemecatan ini, dipicu oleh kekalahan beruntun yang didapat Persiraja.
Terakhir, klub berjuluk Laskar Rencong tersebut ditumbanhkan Madura United dengan 1-2 pada pekan ke-9 Liga 1 Indonesia musim 2021/2022. Bersamaan dengan itu, Hendri Susilo pun dicopot.
Sebagai pengganti Hendri Susilo, Persiraja menunjuk Akhyar Ilyas sebagai caretaker hingga penetapan pelatih kepala yang baru.
Baca Juga:
Tak Punya Uang, Klub Mali Tempuh Jarak 1300 km Naik Mobil Demi Bertanding
Presiden Persiraja, H Nazaruddin Dek Gam di Banda Aceh mengatakan pertandingan Persiraja versus Madura United menjadi laga terakhir Hendri Susilo bersama klubnya.
"Kami sudah mempertimbangkan dan memutuskan secara baik-baik, bahwa kerja sama Persiraja dengan Hendri Susilo sudah berakhir," kata Nazaruddin Dek Gam, Kamis (28/10/2021).
Nazaruddin Dek Gam mengucapkan terima kasih kepada pelatih Hendri Susilo atas kontribusi selama kurang lebih tiga tahun ini di Persiraja. Ia mendoakan Hendri Susila sukses di mana pun melatih nantinya.
Baca Juga:
Kisah Mohamed Salah, Disanjung di Mesir hingga Masuk Kurikulum Sekolah
Persiraja memberi kesempatan sembilan pertandingan awal kompetisi BRI Liga 1 2021/2022 kepada Hendri Susilo. Pelatih yang membawa Persiraja promosi ke Liga 1 ini hanya sukses meraih satu kemenangan dan satu kali imbang, menelan tujuh kali kalah.
Kemenangan Persiraja di Liga 1 musim ini hanya diraih atas PSS Sleman dengan skor 3-2. Sementara hasil imbang diraih atas sesama tim promosi Persita Tangerang.
Selama menangani Persiraja sejak 2019 di Liga 2 hingga laga terakhir, pelatih asal Sumatera Barat itu sudah menahkodai 39 laga dengan total 18 kemenangan, lima kali imbang dan 16 kali kalah.
Baca Juga:
Siap Comeback, Ini Rencana Shin Tae-yong untuk Kalahkan Australia
Selama putaran Liga 1 musim 2021/2022, tujuh kekalahan didapat Persiraja. Usai pencopotan pelatih, Persiraja akan berhadapan dengan Persebaya dan Persik Kediri di laga lanjutan.
(Antara)
Baca Juga:
Daftar Kekalahan Telak Para Pelatih, dari Klopp hingga Solskjaer
Berita Terkait
-
Sama-sama Pernah Berjersey Persib, Dua Pemain Ini Cetak Gol Bantu Persiraja Menang Telak
-
Resmi! Presiden Persiraja Dek Gam Laporkan Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga ke Polisi, Begini Responnya
-
Profil Budiarjo Thalib, Pelatih Persiraja yang Mundur usai Bantai Klub Liga Malaysia 4-0
-
Profil PDRM FC, Klub Kasta Tertinggi Liga Malaysia yang Dibantai Persiraja Banda Aceh di Laga Uji Coba
-
Masalah Klasik, Sembilan Klub Masih Tunggak Gaji Pemain Jelang Bergulirnya Liga 2 2023/2024
-
Profil Ikhsan Ayyub, Mantan Pemain Persiraja yang Tekel Kaki Akhirul Waddan hingga Patah
-
Profil Akhirul Waddan, Eks Pemain Persiraja yang Cedera Patah Kaki saat Tarkam
-
Ngeri, Video Detik-detik Mantan Pemain Persiraja Cedera Patah Kaki saat Main Tarkam
-
Bola Panas Liga 2 Disetop PSSI, Klub Tegaskan Tolak Kompetisi Selesai di Tengah Jalan
-
Buntut Insiden di Stadion H Dimurthala, Persiraja Banda Aceh Dihukum Kalah 0-3 dari PSMS Medan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024